124 Santri Dayah Insan Qurani Aceh Besar Diwisuda

Sebanyak 124 santri Dayah Insan Qurani (IQ) Aceh Besar diwisuda, Rabu 8/5/2024. (foto: untuk masakini.co)

Bagikan

124 Santri Dayah Insan Qurani Aceh Besar Diwisuda

Sebanyak 124 santri Dayah Insan Qurani (IQ) Aceh Besar diwisuda, Rabu 8/5/2024. (foto: untuk masakini.co)

MASAKINI.CO – Sebanyak 124 santri Dayah Insan Qurani (IQ) Aceh Besar diwisuda. 50 orang di antaranya telah mengkhatamkan hafalan Al-Quran 30 juz.

Wisuda santri Dayah IQ angkatan ke-8 digelar di gedung UCC K.H. Ahmad Dahlan, Universitas Muhammadiyah, Banda Aceh, Rabu (8/5/2024).

Mulkil Achyar dan Nazwa Riyana ditetapkan sebagai santriwan dan santriwati lulusan terbaik tahun ajaran 2023/2024.

Pimpinan Dayah IQ Muzakkir, mengatakan, dayah tersebut telah melahirkan banyak huffaz yang saat ini tersebar di berbagai daerah di Indonesia dan juga luar negeri, baik sebagai pengajar maupun mahasiswa.

Dia berharap para wisudawan dapat mengabdi di tengah masyarakat dan menjadi jawaban atas segala persoalan yang dihadapi masyarakat.

“Bahwa wisuda tidak bermakna usainya peran Insan Qur’ani dalam mendidik para santri. Dayah akan terus memantau kiprah para alumninya sampai kapan pun. Oleh karena itu, kontribusi alumni sangat diharapkan untuk bersama memajukan dayah,” katanya.

Sejak berdiri pada 2014 silam, Dayah Insan Qurani telah meluluskan 823  alumni. Dalam kurikulumnya, dayah itu memadukan pembelajaran kitab kuning, tahfiz, dan juga IPTEK dan IPTAK.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist