Tolak Divaksin, Ribuan Siswa SMA Sederajat di Aceh Utara Terancam Gagal Lanjutkan Pendidikan

Kepala Kasubag Tata Usaha Cabang Aceh Utara Dinas Pendidikan Propinsi Aceh, Junaidi. (foto: masakini.co/Mulyadi)

Bagikan

Tolak Divaksin, Ribuan Siswa SMA Sederajat di Aceh Utara Terancam Gagal Lanjutkan Pendidikan

Kepala Kasubag Tata Usaha Cabang Aceh Utara Dinas Pendidikan Propinsi Aceh, Junaidi. (foto: masakini.co/Mulyadi)

MASAKINI.CO – Sebanyak 4 ribu lebih pelajar tamatan SMA, SMK di Kabupaten Aceh Utara tahun 2021, terancam gagal melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi karena menolak divaskin Covid -19.

Hal tersebut disampaikan kepala Kasubag Tata Usaha Cabang Aceh Utara Dinas Pendidikan Propinsi Aceh, Junaidi, pada masakini.co, Selasa (29/12/2021).

ā€œPelajar yang menolak divasksin itu rata-rata dilarang dan dipengaruhi orang tua mereka, kalau kita sampaikan vaksin itu syarat mutlak untuk ke perguruan tinggi mereka tidak mau mendengar, malah kata para orang tua, tamat sekolah langsung dinikahin, kalau enggak bisa di KUA nikah liar pun jadi asal jangan divaksin,ā€ ujarnya.

Dia menjelaskan, pihaknya sudah berulang kali mensosialisasikan tetang pentingnya vaksin di sekolah, bahkan para guru turut mendatangi rumah siswa, namun tetap saja terjadi penolakan dari wali murid.

ā€œKebanyakan pelajar menolak divaksin berasal dari sekolah pedalaman, sedangkan sekolah di perkotaan seperti SMA Lhoksukon jumlah siswa berhasil divaksin mencapai 97 persen, sisannya mereka mengidap penyakit bawaan tertentu dan tidak bisa divaksin,ā€ jelasnya.

Sampai saat ini, Junaidi menyebut, capaian vaksinasi siswa SMA, SMK Negeri dan swasta telah mencapai 14.024 jiwa dari sasaran 18.850 jiwa di Aceh Utara.

Junadi juga menyampaikan, untuk tenaga pendidik yang telah divaksin capaian vaksinasinyaĀ  94,4 persen dosis 1, sedangkan dosis 2 mencapai 81,6 persen dengan sasaran 2502 jiwa.

Reporter: Mulyadi

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist