Libur Tahun Baru Banda Aceh Tutup Tempat Wisata

Museum Tsunami Aceh. | Ahlul Fikar/masakini.co

Bagikan

Libur Tahun Baru Banda Aceh Tutup Tempat Wisata

Museum Tsunami Aceh. | Ahlul Fikar/masakini.co

MASAKINI.CO – Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh menutup seluruh tempat wisata di pusat ibu kota provinsi Aceh itu pada momen libur tahun baru. Penutupan ini untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 varian omicron yang kini sedang merebak.

“Tempat wisata untuk hari ini, Sabtu dan Minggu belum kita buka,” kata Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, Sabtu (1/1/2021).

Dia menyebut, penutupan objek wisata itu sesuai intruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) terkait antisipasi penyebaran Covid-19.

“Karena memang kita khawatir setelah kita berlibur panjang, berwisata, habis itu Covid bangkit kembali,” ujarnya.

Meski Banda Aceh saat ini berstatus PPKM Level 1, Aminullah tetap meminta agar warga kota tidak mengabaikan protokol kesehatan (Prokes)

Dia juga mengimbau kepada para pendatang dari daerah untuk tetap mematuhi Prokes.

“Siapapun yang berada di Banda Aceh, tetap patuh terhadap protokol kesehatan, memakai masker, jaga jarak, cuci tangan,” ujarnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist