Satpol PP Kota Sabang Gelar Apel Satuan

Bagikan

Satpol PP Kota Sabang Gelar Apel Satuan

MASAKINI.CO – Pemerintah Kota Sabang melalui Satuan Polisi Pamong Praja dan Wilayatul Hisbah (Satpol PP dan WH) Kota Sabang menggelar Apel Satuan Tenaga Ketentraman Umum dan Perlindungan Masyarakat di Kota Sabang tahun 2021, yang berlangsung di Halaman Kantor Walikota Sabang, Kamis (25/3).

Sekretaris Daerah Kota Sabang, Drs. Zakaria MM yang bertindak sebagai Pembina Apel mengatakan, kegiatan ini sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerag dan PP 16 Tahun 2018 tentang Satuan Polisi Praja, dalam rangka meningkatkan profesionalitas dalam menjalankan tugas, tanggung jawab, dan wewenang sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Sekda Kota Sabang menuturkan, Satpol PP dan WH yang berperan membantu Kepala Daerah memiliki fungsi yang sangat strategis. Untuk itu anggota Satpol PP dan WH dituntut terus meningkatkan kemampuan, keterampilan, dan profesionalitasnya dalam menjalankan tugas dan kewajibannya.

“Saya mengingatkan bagi seluruh anggota Satpol PP dan WH mampu menjalankan tugasnya dengan selalu berkoordinasi dan menjalin kerjasama yang baik dengan berbagai pihak. Oleh karenanya, perlu menyamakan persepsi dan saling berkoordinasi agar segala masalah yang timbul dapat diselesaikan dengan lancar” katanya.

Ketentraman dan ketertiban umum adalah salah satu aspek terpenting dari kehidupan bermasyarakat yang subtantif dan sifatnya sangat mendasar. Bahkan pada titik tertentu merupakan puncak dari kebutuhan prioritas bagi masyarakat.

“Satpol PP-WH harus bersikap profesional dalam menyelesaikan setiap permasalahan dengan selalu meningkatkan kemampuan personilnya untuk menjawab tuntutan maupun gejolak yang timbul di tengah-tengah masyarakat” harapnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist