Bang Carlos Ingatkan Persiraja Tidak Cepat Puas

Pembina Persiraja Banda Aceh, Aminullah Usman (Bang Carlos).

Bagikan

Bang Carlos Ingatkan Persiraja Tidak Cepat Puas

Pembina Persiraja Banda Aceh, Aminullah Usman (Bang Carlos).

MASAKINI.CO – Persiraja sukses memetik poin penuh atas tamunya Persita Tangerang dalam laga pekan ke 6 Liga 2 Indonesia, di Stadion H Dimurthala Lampineung, Jumat (19/7/2019) malam.

Didukung belasan ribu pendukungnya, Laskar Rencong berhasil membungkam tim asuhan Widodo Cahyono Putro, 1-0. Gol dicetak Defri Riski lewat titik putih menit 57.

Gol ini bermula dari pelanggaran yang dilakukan pemain Persita, Asep Budi terhadap Feri Komul di kotak terlarang. Defri Riski yang maju sebagai eksekutor berhasil menaklukkan kiper Pendekar Cisadane, Annas Fitranto.

Kemenangan ini disambut gemuruh fans tuan rumah. Persiraja berhasil membuat seluruh pendukungnya puas.

“Persiraja berhasil memuaskan pendukungnya malam ini,” kata pembina Persiraja, Aminullah Usman yang hadir langsung ke lapangan mendukung Lantak Laju.

Wali Kota Banda Aceh itu juga menyebutkan kemenangan atas Persita merupakan langkah penting bagi ‘The Orange Force’ untuk mewujudkan asa promosi ke Liga I, sesuai ekspektasi publik sepakbola tanah rencong.

“Kemenangan ini memenuhi ekspektasi fans dan sekaligus membuktikan bahwa Persiraja menjadi sebuah kekuatan yang diakui di Liga 2. Ini juga langkah penting mewujudkan asa promosi ke Liga I,” kata tokoh sepakbola Banda Aceh yang kerap disapa Bang Carlos tersebut.

Selain memuaskan publiknya, kemenangan di Lampineung juga mengantarkan tim asuhan Hendri Susilo memimpin klasemen wilayah barat dengan 15 poin. Unggul dua poin dari PSMS yang mengumpulkan 13 poin setelah menang atas Blitar United.

Sementara bagi Pendekar Cisadane, kekalahan di Lampineung membuat mereka turun ke posisi empat klasemen di bawah Sriwijaya FC yang berada di posisi tiga.

Namun, Bang Carlos meminta Mukhlis Nakata dkk tidak berpuas diri atas keberhasilan merebut puncak klasemen tersebut. Ia mengingatkan bahwa perjalanan masih panjang, masih ada 16 laga sisa.

Usai laga, Bang Carlos turun ke lapangan mengucapkan selamat kepada seluruh pemain dan pelatih. Aminullah juga ikut menyaksikan tim kebanggaan warganya terima bonus Rp50 juta dari para pendukungnya.[]

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist