3.575 Hektar Tanah Pertanian Telah Diberikan untuk Korban Konflik Aceh

Penyerahan sertifikat tanah pertanian bagi korban konflik di peringatan Hari Damai Aceh ke-16 tahun. (foto: tangkapan layar kanal YouTube Media Center Aceh)

Bagikan

3.575 Hektar Tanah Pertanian Telah Diberikan untuk Korban Konflik Aceh

Penyerahan sertifikat tanah pertanian bagi korban konflik di peringatan Hari Damai Aceh ke-16 tahun. (foto: tangkapan layar kanal YouTube Media Center Aceh)

MASAKINI.CO – Badan Reintegrasi Aceh (BRA) menyebut sebanyak 3.575 hektar tanah pertanian telah diberikan untuk korban konflik Aceh dalam rentang waktu tiga tahun terakhir. Bantuan tanah pertanian tersebut diberikan kepada mantan kombatan Gerakan Aceh Merdeka (GAM), masyarakat korban konflik, dan tahanan politik (tapol).

“Program ini sesuai dengan amanat MoU Helsinki. Selama tahun 2019 sampai 2021 kami telah menyerahkan 3.575 hektar lahan di Aceh Utara, Aceh Timur, dan Pidie Jaya,” kata Ketua BRA, Fakhrurrazi Yusuf pada peringatan Hari Damai Aceh ke-16 tahun di Banda Aceh, Minggu (15/8/2021).

Dia menyebut, untuk tahun depan pihaknya kembali akan menyerahkan 1.000 hektar lahan di Nagan Raya kepada mantan kombatan, tahanan politik dan korban konflik.

Selain itu di tahun 2021, ungkap Fakhrurrazi Yusuf, lembaga BRA yang dia pimpin juga telah memberikan bantuan sosial kepada 463 masyarakat Aceh terdampak konflik.

“Di tahun yang sama, kita juga menyerahkan bantuan sosial kepada 200 anak yatim,” tambahnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist