Pusat Kuliner Rex Peunayong Banda Aceh Direhab

Gambar rencana bangunan revitalisasi kawasan kuliner Rex Peunayong, Kota Banda Aceh. (foto: Humas Banda Aceh)

Bagikan

Pusat Kuliner Rex Peunayong Banda Aceh Direhab

Gambar rencana bangunan revitalisasi kawasan kuliner Rex Peunayong, Kota Banda Aceh. (foto: Humas Banda Aceh)

MASAKINI.CO – Pemerintah Kota Banda Aceh akan merehab pusat jajanan kuliner Rex Peunayong. Rencananya, proyek revitalisasi itu ditargetkan selesai dalam tempo 3 bulan.

“Insyaallah awal pekan depan pekerjaaan fisik revitalisasi Rex Peunayong akan segera dilakukan oleh kontraktor pelaksana,” kata kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan (Diskopukmdag) Kota Banda Aceh M. Nurdin Minggu (3/4/2022).

Dia menyebut, sumber dana rehab Rex Peunayong itu berasal dari anggaran APBK (DOKA) Kota Banda Aceh tahun 2022.

Kontraktor pelaksana proyek adalah PT. Mada Montala dengan nilai kontrak Rp1,8 miliar lebih.

Sementara itu, sebanyak 26 pedagang Rex Peunayong yang ada saat ini akan melakukan aktivitas usaha di sepanjang Jalan Ahmad Yani, atau bergabung dengan pedagang kaki lima lainnya yang tersebar di Kota Banda Aceh.

“Ini untuk sementara waktu saja. Mereka boleh berdagang di mana saja asal tidak mengganggu kepentingan umum,” ujar Nurdin.

Saat ini, tuturnya, sebagian besar pedagang Rex Peunayong sudah membongkar dan mengosongkan kios jualannya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist