The Reds Comeback Setelah Dibekuk Newcastle

Penyerang Liverpool, Roberto Firmino. (AP Photo)

Bagikan

The Reds Comeback Setelah Dibekuk Newcastle

Penyerang Liverpool, Roberto Firmino. (AP Photo)

MASAKINI.CO – Liverpool seakan prank Newcastle United di Anfield Stadium, Kamis (1/9/2022) dini hari WIB. Jurgen Klopp berhasil membawa timnya selamat dari kekalahan di depan publik sendiri.

Tim yang diasuh Eddie Howe tampil memukau sejak awal laga. Peluang-peluang dramatis membuat fans Liverpool deg-degan.

The Magpies (Newcastle) sukses menjalankan formasi 433, hingga serangan ke gawang Alisson (Liverpool) datang dari berbagai penjuru.

Sementara The Reds yang tampil percaya diri, asyik membongkar pertahanan Newcastle hingga kehilangan fokus saat diserang balik.

Kebuntuan pecah setelah Trent Alexander-Arnold blunder oper bola, Newcastle balik menyerang dari sisi kanan. Pemain baru The Magpies, Alexander Isak berhasil merubah skor 0-1 dimenit ke-38.

Kecemasan fans Liverpool meningkat saat Isak kembali membobol gawang Alisson dimenit 55. Namun wasit menganulir gol tersebut dan menyatakan offide.

Fermino akhirnya berhasil membuat skor imbang 1-1 dimenit 60. Sementara gol comeback 2-1 diciptakan Fabio Carvalho menit 90+8, setelah kemelut depan gawang.

Liverpool : Alisson, Robertson, Van Dijk, Gomez, Alexander-Arnold, Henderson, Fabinho, Elliot, Diaz, Roberto Firmino, Mohamed Salah.

Pelatih : Jurgen Klopp

Newcastle : Popes, Targett, Burn, Lascelles, Trippier, Fraser, Longstaff, Willock, Joelinton, Isak, Almiron.

Pelatih : Eddie Howe

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist