Pesepakbola Aceh Pukau Jawa Barat, Cetak Dua Gol di Debutnya Bersama PSGC Ciamis

Selebrasi Rahmad 'Kopral' Rizki setelah mencetak gol di debutnya bersama PSGC Ciamis, Sabtu (24/9/2022). (foto: untuk masakini.co)

Bagikan

Pesepakbola Aceh Pukau Jawa Barat, Cetak Dua Gol di Debutnya Bersama PSGC Ciamis

Selebrasi Rahmad 'Kopral' Rizki setelah mencetak gol di debutnya bersama PSGC Ciamis, Sabtu (24/9/2022). (foto: untuk masakini.co)

MASAKINI.CO – Pesepakbola Aceh, Rahmat Rizki menyita perhatian publik sepakbola Jawa Barat. Stadion Singaperbangsa, Karawang, Sabtu (24/9/2022) menjadi saksi ketajaman penyerang asal Mane Tunong, Kabupaten Aceh Utara itu.

Sore tersebut, pemain yang dikenal dengan sapaan Kopral ini menandai debutnya untuk PSGC Ciamis dengan brace; dua gol ke gawang lawannya Depok United. Skor berakhir 2-0 di laga perdana mereka pada Liga 3 Jawa Barat.

Pesepakbola kelahiran 29 Maret 2002 begitu bahagia atas torehan dua gol di debutnya. Usai merobek jala lawan, Rahmad berselebrasi penuh kegirangan.

“Sangat senang bisa mencetak gol untuk PSGC, apalagi ini gol pertama saya bersama tim luar,” kata Rahmad kepada masakini.co, Minggu (25/9/2022).

Golnya seolah menjadi selamat datang bagi publik Jawa Barat, bahwa telah hadir seorang pesepakbola nun jauh dari ujung barat Indonesia, Aceh dengan talenta dan bakat istimewa. Namun, ia tak ingin besar kepala.

“Saya bersyukur atas gol tersebut, alhamdulillah. Tapi ini masih awal, yang paling penting bisa terus melanjutkan trend positif untuk kemenangan tim,” ucapnya.

Satu dari dua gol yang diciptakan anak dari pasangan Ansari dan Zuhra begitu memukau. Sore itu, Rahmad beroperasi sebagai sayap kiri. Ia merangsek ke kotak penalti, memperdayai empat pemain Depok United, lantas mengakhiri dengan sepakan terukur.

Namanya terukir sebagai pencetak gol pertama bagi PSGC di Liga 3 Jawa Barat musim kompetisi 2022. Ia menuturkan, sore itu dirinya sengaja diplot sebagai sayap kiri, karena Sang Pelatih punya strategi tersendiri.

“Biasanya gelandang. Di PSGC banyak formasi, kadang saya bermain sebagai gelandang serang, kadang sayap,” beber Rahmad.

Meskipun baru pertama kali merantau, pesepakbola yang mengidolakan Cristiano Ronaldo itu mengaku tak gugup di debutnya. Kata Rahmad, sejak sebelum pertandingan, ada keyakinan dalam hati, bahwa sore itu dirinya mampu mencetak gol.

Ketidakgugupan Rahmad berdasar. Sebelum Liga 3 provinsi tersebut bergulir, PSGC sudah melakoni lima kali ujicoba, dengan hasil menang empat kali dan sekali sehari. Statistik yang bersangkutan juga cemerlang.

“Yang saya rasa tidak demam panggung, walau ini yang pertama. Mungkin karena sudah beberapa kaki ujicoba. Di ujicoba, cetak 3 gol dan 4 assist,” ungkapnya.

Anak kedua dari empat bersaudara ini mengaku bersyukur, bisa beradaptasi dengan baik selama bergabung dengan PSGC Ciamis. Tim pelatih cukup komunikatif, serta pemain di tim tersebut akrab dalam bergaul. Hal ini menjadi kunci dirinya nyaman di sana.

Mantan pemain Persip Pasee dan Galacticos FC itu punya target khusus, terus konsisten memberikan penampilan terbaik. Dengan begitu, dirinya percaya bisa merealisasikan visi PSGC yang berambisi naik kasta ke Liga 2.

Untuk diketahui, di PSGC Ciamis tahun ini, selain Rahmad, ada tiga pesepakbola Aceh. Eks Persiraja Banda Aceh, M Mikail, Daniel Ponsecca mantan pemain PSBL Langsa, serta Ilham Mahfudzillah; pemain Aceh yang pernah memperkuat Jawa Barat di PON Papua 2021.

Di laga perdana tersebut, baru Rahmad Rizki yang mendapatkan kesempatan bermain. Ilham tidak bisa tampil lantaran sakit, sedangkan dua nama lainnya, masih menunggu kesempatan itu datang. Ke depan, PSGC akan berhadapan dengan Persikas Subang.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist