Wacana Pemko Banda Aceh Bikin Flyover Baru, Ini Lokasinya

Penjabat Wali Kota Banda Aceh, Bakri Siddiq, saat meninjau lokasi pembangunan flyover di jalan T. Nyak Arief. (foto: dok Humas Banda Aceh)

Bagikan

Wacana Pemko Banda Aceh Bikin Flyover Baru, Ini Lokasinya

Penjabat Wali Kota Banda Aceh, Bakri Siddiq, saat meninjau lokasi pembangunan flyover di jalan T. Nyak Arief. (foto: dok Humas Banda Aceh)

MASAKINI.CO – Pemerintah Kota (Pemko) Banda Aceh berencana membangun flyover atau jalan layang di jalan T Nyak Arief, tepatnya di depan kantor Gubernur Aceh. Selain jalan layang, Pemko juga bakal membangun area pedestrian di sepanjang jalan tersebut.

“Lalulintas di kawasan ini mulai crowded dan biasanya macet pagi dan sore. Jadi kita akan mengajukan kepada Kementerian PUPR agar segera membangun flyover untuk mengatasi kemacetan di sini,” kata Penjabat Wali Kota Banda Aceh, Bakri Siddiq, Jumat (18/11/2022).

Bakri menyebut, pihaknya telah mengajukan perencanaan tahap awal pembangunan itu ke pemerintah pusat.

Jika disetujui Kementerian PUPR, pembangunan flyover rencananya akan dilakukan pada 2024 mendatang. “Kalau pembangunan pedestriannya akan dilaksanakan di 2023,” ujarnya.

Berdasarkan masterplan yang telah disiapkan Dinas PUPR Banda Aceh, flyover tersebut akan dibangun sepanjang 1.400 meter dengan konstruksi utama 400 meter; mulai dari persimpangan Masjid Oman Lampriet hingga depan Kantor BKKBN Aceh.

Menurut Bakri Siddiq, lokasi yang bakal dibikin flyover dan pedestrian itu tidak perlu lagi dilakukan pembebasan lahan.

“Tidak perlu lagi pembebasan lahan. Dokumen pembangunan sudah ada, ya tinggal action saja, dan menunggu pemerintah pusat meresponnya,” jelasnya.

Sebelumnya, Kota Banda Aceh juga telah memiliki flyover yang berdiri di Simpang Surabaya. Flyover itu selesai dibangun pada tahun 2018 lalu. [adv]

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist