MASAKINI.CO – Mariati kaget bukan kepalang ketika melihat di kantin miliknya yang berada dalam pekarangan Kantor Dinas Syariat Islam Aceh Timur, tergantung sosok mayat laki-laki tanpa identitas, pada Jumat (28/4/2023) sekitar pukul 06.30 WIB.
“Saat hendak membuka kantin, saksi (Mariati) melihat ada seseorang yang tergantung di tiang kantin miliknya dengan seutas tali nilon,” kata Kapolsek Idi Rayeuk, AKP Suharto.
Melihat kejadian itu, tutur Suharto, Mariati langsung melapor ke Keuchik (Kepala Desa) Titi Baro, Idi Rayeuk, Muhammad Adam, yang kemudian meneruskan informasi tersebut ke pihak kepolisan.
Selang beberapa menit kemudian, polisi datang melakukan olah TKP dan meminta keterangan saksi-saksi.
Menurut Keuchik Titi Baro Muhammad Adam, mayat tersebut bukan warga desanya melainkan pendatang yang selama ini sering terlihat berada di seputaran pusat Pemerintahan Aceh Timur.
Saat ini jasad laki-laki tanpa identitas tersebut sudah di bawa ke Rumah Sakit Zubir Mahmud untuk dilakukan pemeriksaan medis oleh dokter forensik.