PKB Usung Dua Kader Ikut Pilkada Aceh, Siapa Mereka?

Ilustrasi | Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2024. (foto: internet)

Bagikan

PKB Usung Dua Kader Ikut Pilkada Aceh, Siapa Mereka?

Ilustrasi | Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada 2024. (foto: internet)

MASAKINI.CO – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Aceh mengusung dua nama dari internal partai untuk maju pada Pemilihan Daerah (Pilkada) serentak 2024 mendatang. Mereka yakni Irmawan dan Ruslan Daud.

Sekretaris Wilayah PKB Aceh, Munawar atau akrab disapa Ngohwan mengatakan pihaknya akan melakukan komunikasi dengan partai politik lainnya untuk pengusulan calon Gubernur dan wakil Gubernur.

Karena menurutnya, PKB tak dapat mengusung sendiri lantaran tak mencukupi syarat mengusung 13 kursi di DPR Aceh.

“Kita hanya mendapatkan amanah dari rakyat sembilan kursi di DPRA, jadi kita tidak bisa mengusung sendiri cagub-cawagub Aceh mendatang maka harus berkoalisi dengan partai partai lain,” kata Munawar saat dikonfirmasi masakini.co, Rabu (24/4/2024).

Ia mengatakan usulan terhadap dua nama tersebut dianggap cocok untuk maju Pilkada Aceh 2024. Sebab, mereka merupakan anggota DPR RI yang berhasil bertandang ke Senayan lebih dari satu periode.

Ismawan merupakan anggota DPR RI dua periode dan terpilih kembali untuk ketiga kalinya dan dia saat ini menjabat sebagai ketua DPW PKB Aceh.

“Sementara Ruslan Daud juga anggota DPR RI  yang terpilih kembali periode kedua, Ruslan yang juga pernah menjabat sebagai Bupati Bireuen,” ujar Munawar.

Meski sudah mempunyai dua usulan internal, Munawar menyatakan pihaknya terbuka terhadap kandidat eksternal yang mau bergabung dengan PKB.

Sejauh ini, kata dia, pihaknya baru melakukan komunikasi dengan sejumlah politikus eksternal yakni Muhammad Nazar, Profesor Abdullah Tsani dan Nasir Jamil politisi PKS.

Sedangkan untuk calon di tingkat kabupaten/kota, PKB telah menerima sejumlah nama-nama yang masuk. Akan tetapi, pihaknya belum dapat mempublikasi karena masih menunggu hasil survei.

“Itu masih komunikasi awal,” pungkasnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist