Pakai Masker, Eksekusi Cambuk di Kota Jantho Sempat Terhenti

Salah seorang warga menjalani hukuman cambuk di Kota Jantho, Aceh Besar. [Ahlul Fikar]

Bagikan

Pakai Masker, Eksekusi Cambuk di Kota Jantho Sempat Terhenti

Salah seorang warga menjalani hukuman cambuk di Kota Jantho, Aceh Besar. [Ahlul Fikar]

MASAKINI.CO — Proses eksekusi cambuk di halaman Masjid Agung Al Munawwarah, Kota Jantho, Kabupaten Aceh Besar, sempat terhenti beberapa kali lantaran terhukum berinisial H tak kuat menahan sakit, Jumat (5/6).

Terhukum terlihat beberapa kali menadahkan tangan ke udara imbas ayunan rotan dipunggungnya. Alhasil, petugas medis yang bertugas langsung mengevakuasinya ke mobil ambulan.

Namun, usai mendapat perawatan, Ā prosesi hukuman cambuk kepadanya itu dilanjutkan kembali.

Kasi Tindak Pidana Umum Kejaksaan Negeri Aceh Besar, Agus Kelana Putra, mengatakan H dicambuk bersama dengan pasangannya berinisial I. Ā Mereka dicambuk masing-masing sebanyak 100 kali.

Dua sejoli itu terbukti melanggarĀ pasal 33 ayat 1 Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014 tentang hukum jinayat atau zina.

ā€œMereka ditangkap di sebuah bengkel di kecamatan simpang tiga,ā€ kata Agus kepada wartawan usai prosesi hukuman cambuk, Jumat (5/6).

Selanjutnya, hukuman serupa juga dialami J. J dicambuk sebanyak 34 kali setelah dikurangi masa tahanan. Sedangkan pasangannya tidak menjalani hukuman karena masih dibawa 17 tahun.

ā€œJ telah melanggar pasal 26 ayat 1 Qanun Aceh Nomor 6 Tahun 2014 tentang hukum jinayat atau ikhtilat,ā€ katanya,

Agus menjelaskan, J bersama pasangannya ditangkap oleh warga beberapa waktu lalu dan kemudian diserahkan ke petugas.

ā€œSetelah ditangkap oleh petugas, dilakukan diversi ditahap penyidikan, dan pada putusan diversinya (pasangan J) dikembalikan kepada orang tua,ā€ katanya.

Pelaksanaan hukuman cambuk tersebut menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19. Terhukum maupun petugas menggunakan masker.

ā€œDitengah masa pandemi Covid ini tetap kita laksanakan protokol kesehatan, misalnya para pelaksana dan petugas menggunakan masker, sarung tangan, dan diperiksa suhu tubuh oleh tim medis,ā€ sebutnya. [Ahlul]

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist