MASAKINI.CO – Hujan es melanda sejumlah desa di Kecamatan Jagong Jeget, Aceh Tengah pukul 14.15 WIB, Minggu (7/7). Diperkirakan peristiwa tersebut berlangsung hingga 10 menit.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Ahmad Dadek menyebutkan desa yang dilanda hujan diantaranya Paya Dedep, Paya Tungel, Jeget Ayu, Jaging Jeget dan Bukit Kemuning.
“Informasi dari Pusdalops PB BPBD Aceh Tengah saat ini hujan sudah berhenti,” kata Dadek.
Pihak BPBD setempat terus melakukan pemantauan kondisi, selain itu mengkaji cepat pendataan rumah yang terdampak yang hujan es.
Kasi Data dan Informasi BMKG Blang Bintang, Zakaria Ahmad mengatakan hari ini terjadi dua kejadian bertolak belakang di Aceh Tengah.
“Kejadian hujan es dan di tempat lain timbulnya titik panas,” sebutnya.
Menurut Zakaria peristiwa ini jarang terjadi, namun sangat mungkin terjadi.
“Dalam musim kemarau kejadian hujan es di satu wilayah dan timbulnya titik panas di wilayah lain bukan hal yang mustahil, ini karena dimusim kemarau sering terjadi hujan lokal dan di wilayah lain panas terik,” jelasnya.[]