MASAKINI.CO – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) memberikan penghargaan pada Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman yang dinilai sebagai Kepala Daerah Pendukung Kebangkitan Zakat.
Dalam undangan yang ditandatangani Ketua Baznas, Bambang Sudibyo disebutkan penyerahan Baznas Award 2019 akan digelar di Jakarta, Senin (26/8) mendatang.
Kabag Keistimewaan dan Kesra Setdako Banda Aceh, Arie Maula Kafka mengatakan hal tersebut terwujud tidak terlepas dari upaya pemerintah kota dan seluruh karyawan baitul mal, terus berupaya memberikan pelayanan dan terobosan dalam pengumpulan dan pendistribusian zakat.
“Alhamdulillah dengan adanya dukungan dari Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman serta inovasi dan upaya dari seluruh karyawan baitul mal tahun ini mendapatkan Baznas Award 2019,” ujarnya.
Ia mengungkap, sepanjang tahun 2018 Banda Aceh berhasil mengumpulkan dana zakat sebanyak Rp16 miliar lebih. Saat ini sudah didistribusikan dalam berbagai program.
Arie berharap dengan prestasi ini dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat untuk berzakat di Baitul Mal Kota Banda Aceh.[]