Kapten Ganti Jersey, Ucapan Perpisahan Persis Solo Dihujani Komentar

Tegar Pangestu.[ist]

Bagikan

Kapten Ganti Jersey, Ucapan Perpisahan Persis Solo Dihujani Komentar

Tegar Pangestu.[ist]

MASAKINI.CO – Postingan akun resmi Persis Solo @official.persissolo melepaskan Tegar Pangestu banjir komen netizen.

“Tegar Pangestu resmi berpamitan dari tim Laskar Sambernyawa. Terimakasih telah berjuang bersama. Semoga sukses selalu!” tulis Official Persis Solo, lewat instagram.

Ucapan perpisahan Persis Solo pada Tegar Pangestu. [official.persissolo]

Komentar mengalir deras setelah postingan itu meluncur. Sebagian fans iklas melepas sementara lainnya tidak. Ada pula netizen memprediksi penyebab kepergian Tegar, misalnya @alghifari_imam apa mungkin gara-gara kapten mau boikot latihan sama tanding, terus manajemen sudah gak suka lagi sama tegar.

Lain pula komentar @anggikjoananto, beberapa match dibangku cadangan dan ban capten beralih ke jody mungkin ini keputusan cak irul menyesuaikan kebutuhan team. sukses terus capt!

Mantan pemain PSPS Riau itu, di putaran pertama memang jarang mendapatkan kesempatan tampil. Dilansir indosport.com, pelatih anyar, Choirul Huda lebih sering menurunkan duet Dwi Cahyono dan Okky Derry Andriyan sebagai double pivot.

Pemain berusia 25 tahun itu, bergabung sejak pertengahan kompetisi kasta kedua sepak bola Indonesia musim lalu. Ia diboyong pelatih Persis saat itu, Jafri Sastra.

Rahmat Djailani, Sekretaris Umum Persiraja memastikan Tegar sudah didaftarkan secara resmi menjadi pemain Persiraja, juga telah disahkan.

“Pastinya sudah kita selesaikan semua persyaratannya,” kata Rahmat.

Persiraja sebelumnya sudah lebih dulu merekrut tiga pemain lainnya, Tri Rahmad Priadi (Cilegon United), Eriyanto (PSPS Riau) dan Husnuzhon. Khusus nama terakhir, belum dapat bergabung meski sudah didaftarkan.

“Pemain yang sudah kita datangkan, merupakan keinginan pelatih. Pelatih memberi nama pada manajemen, kita lakukan pendekatan, kemudian melakukan penawaran, dan Alhamdulillah sudah selesai. Harapannya dapat memberi kontribusi lebih bagi tim,” jelas Rahmat.

Sementara itu, pelatih kepala Persiraja, Hendri Susilo mengatakan pemain yang sudah bergabung akan langsung latihan untuk pertandingan berikutnya.

“Pemain yang kita datangkan, sesuai dengan kebutuhan tim kita saat ini, sudah kita lihat di putaran pertama, kita butuh penambahan pemain di posisi-posisi tersebut, Persiraja perlu pengganti yang sepadan,” kata Hendri Susilo.[]

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist