MASAKINI.CO – Sebanyak 9 rumah warga di Desa Lawe Beringin Gayo, Kecamatan Semadam, Kabupaten Aceh Tenggara, ludes terbakar jelang pagi tadi, Rabu (11/5/2022) sekitar pukul 04.30 WIB.
Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) menyatakan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut.
“Namun ada satu warga yang terkena sengatan listrik bernama Galip. Saat ini dia sudah mengungsi ke tempat saudaranya,” kata Kepala Pelaksana BPBA, Ilyas.
Ilyas mengatakan, penyebab kebakaran yang membuat jadi abu 9 rumah warga di Aceh Tenggara itu, diduga akibat korsleting listrik dari salah satu rumah yang terbakar.
Namun, untuk membuktikan dugaan, pihak kepolisian setempat masih melakukan penyelidikan.
Menurutnya, BPBD Aceh Tenggara baru bisa memadamkan kobaran api sekitar 5 jam kemudian, lewat tiga armada branwir yang dikerahkan ke lokasi.
“Pemadaman api turut dibantu warga setempat,” ujar Ilyas.
Dia menyebut korban yang terdampak kebakaran yakni 14 kepala keluar (KK) terdiri 46 jiwa. Mereka kini mengungsi ke rumah kerabat dekat.