Minta Biaya Nikah, Pemuda di Pidie Aniaya Orang Tua

ILUSTRASI

Bagikan

Minta Biaya Nikah, Pemuda di Pidie Aniaya Orang Tua

ILUSTRASI

MASAKINI.CO – Pemuda di Kabupaten Pidie, Aceh, inisial A (32) melukai kedua orang tuanya. Pemuda itu kalap lantaran sang ibu tak sanggup memberinya uang Rp5 juta untuk mempersunting perempuan idamannya.

Kasi Humas Polres Pidie Iptu Anwar, mengatakan peristiwa itu terjadi di Gampong Lampoh Krueng, Kota Sigli, Kamis (21/1/2023) malam.

Anwar menyebut, A sehari-hari berprofesi sebagai pedagang ayam potong di Pasar Pante Teungoh.

“Dia cekcok dengan keluarganya sendiri karena biaya pernikahannya tak dipenuhi,” kata Iptu Anwar, Jumat (13/1/2023).

Dia menjelaskan, A awalnya meminta uang sebanyak Rp5 juta ke ibunya untuk keperluan nikah. Sang ibu mengaku tak punya uang sebanyak itu. Pemuda ini kesal lalu terlibat adu mulut dengan ibunya.

Pertengkaran mulut tersebut didengar adik dan ayahnya yang saat itu ada di rumah. Adik A meminta abangnya tak ribut dengan ibu mereka.

Nasehat itu tak digubris A yang kemudian makin emosi lalu mengambil parang menyerang adiknya. Melihat hal tersebut, ibu dan ayahnya melerai pertengkaran adik abang ini.

“Pada saat melerai, ibunya terluka di bagian jari tangan dan ayahnya terluka di telapak kaki akibat tersabet parang yang dipegang oleh pelaku,” ujar Anwar.

Polisi kemudian datang ke lokasi dan membawa ibu dan ayah pemuda itu ke rumah sakit. Sementara pelaku, saat hendak diamankan petugas kabur lewat pintu belakang rumah dengan parang di tangan.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist