Anak Muda di Banda Aceh Kupas Masalah Healthy Lifestyle

Anak muda di Banda Aceh kupas masalah healthy lifestyle. (foto: untuk masakini.co)

Bagikan

Anak Muda di Banda Aceh Kupas Masalah Healthy Lifestyle

Anak muda di Banda Aceh kupas masalah healthy lifestyle. (foto: untuk masakini.co)

MASAKINI.CO – Salah satu alumni Duta Wisata Banda Aceh, Teuku Dodi Alfayet, sukses menyelenggarakan kegiatan berbasis kesehatan dengan tema “The Importance of the Youth to be Productive, Impactful, and Living a Healthy Lifestyle”.

Kegiatan ini diadakan di Trilogi Coffee, Jumat (14/4/2023), yang diikuti 50 peserta yang tergabung dalam 17 komunitas di Kota Banda Aceh.

Teuku Dodi Alfayet mengungkapkan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan kesadaran anak muda dalam menjaga pola hidup sehat.

“Kami berharap lewat kegiatan ini anak muda lebih semangat untuk lebih produktif dan menjaga pola hidup yang sehat,” katanya.

Dalam kegiatan tersebut, para peserta mendapatkan materi dari dua narasumber, yakni; Teuku Dodi Alfayet yang memberikan materi seputar Productive and Impactful bagi anak muda.

Sementara materi seputar Health Basic disampaikan oleh Hibban Arroyan, seorang Dokter Muda RSUDZA sekaligus Local Coordinator CIMSA FK USK.

Kegiatan ini disponsori oleh L-Men dan JNE Aceh serta didukung oleh Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh, Wakil Ketua DPR Aceh, Safaruddin.

Kepala Bidang Promosi Dinas Pariwisata Kota Banda Aceh, Triansyah Putra, mengatakan kegiatan seperti ini sangat diapresiasi oleh pihaknya karena berdampak positif ke anak muda.

“Tentu kita ingin para pemuda di Banda Aceh lebih kreatif dan produktif,” ujarnya.

Kegiatan berbasis kesehatan tersebut dihadiri oleh sejumlah influencer, food vlogger, tiktokers, content creators, automotive community, pengusaha, dan beberapa komunitas lainnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist