MASAKINI.CO – Tiga rumah terbakar di Kota Subulussalam sekitar pukul 20.15 WIB, Minggu (21/5/2023). Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) memastikan tidak ada korban jiwa.
Namun BPBA melaporkan setidaknya 11 jiwa terpaksa mengungsi ke kerabat dan tetangganya, setelah rumah mereka terbakar.
Penyebab kebakaran di Desa Subulussalam, Kecamatan Simpang Kiri tersebut hingga berita ini ditayangkan belum diketahui pasti.
“Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, tapi telah berhasil dipadamkan,” kata Kepala Pelaksana BPBA, Ilyas, Senin (22/5/2023).
Warga dan petugas berjuang keras selamatkan rumah yang terbakar, namun naas ketiganya tidak terselamatkan. Rumah yang terbakar merupakan milik Erwin Sahputra, Solihin dan Sulfan Wahyudi.
“Dua rumah rusak berat dan satu rumah rusak ringan,” sebutnya. “BPBD Kota Subulussalam mengerahkan empat unit armada damkar ke lokasi kejadian.”