MASAKINI.CO – Seorang perempuan penumpang kapal KMP Aceh Hebat 2 meloncat ke laut saat kapal sedang melaju dari pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh menuju Balohan Sabang.
Kepala Basarnas Banda Aceh Al Hussain, mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 18.00 WIB, satu jam setelah kapal meninggalkan pelabuhan Ulee Lheue, Sabtu (19/8/2023).
“Korban loncat ke laut dari buritan kemudian tenggelam. Kami telah mencari usai mendapat informasi dari kapten kapal pukul 19.15 WIB, tapi sampai pukul 21.30 WIB hasilnya nihil,” katanya.
Sejauh ini, Al Hussain mengaku, pihaknya belum mengetahui identitas perempuan yang nekat meloncat dari kapal itu.
Begitu juga pihak PT. Angkutan Sungai Danau Penyeberangan (ASDP) dan otoritas pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh, juga belum merilis identitas korban.
Namun, ciri-ciri korban yang terekam lewat CCTV kapal dan beredar luas di media sosial, perempuan itu tampak mengenakan pakaian baju tunik putih garis-garis hitam, celana jeans biru, jilbab hitam, dan memanggul tas ransel.
Al Hussain mengatakan proses pencarian korban bakal dilanjutkan tim SAR gabungan besok, Minggu (20/8/2023) pagi.