McDonalds Hadir di Banda Aceh, Serap 50 Persen Tenaga Kerja Lokal

Restoran cepat saji McDonalds di Jalan Mr. Mohd Hasan, Batoh, Kecamatan Lueng Bata, Banda Aceh. (masakini.co/Riska Zulfira)

Bagikan

McDonalds Hadir di Banda Aceh, Serap 50 Persen Tenaga Kerja Lokal

Restoran cepat saji McDonalds di Jalan Mr. Mohd Hasan, Batoh, Kecamatan Lueng Bata, Banda Aceh. (masakini.co/Riska Zulfira)

MASAKINI.CO – Sejak resmi dibuka pada 19 Agustus 2023, restoran menu cepat saji, McDonalds telah menyerap tenaga kerja sebanyak 50 persen karyawan lokal, dan jumlah tersebut dipastikan akan terus bertambah.

Hal itu disampaikan Associate Director of Communications McDonalds Indonesia, Meta Rostiawati dalam jumpa pers di Banda Aceh, Sabtu (19/8/2023) kemarin.

“Total karyawan ada 110 orang, untuk saat ini karyawan lokal baru 50 persen, karena masih ada proses training, dan kedepan akan 100 persen,” kata Meta.

Menurutnya, tenaga kerja untuk McDonalds di Banda Aceh ini akan lebih cocok jika menggunakan tenaga masyarakat lokal sehingga tak hanya dapat memberikan perkembangan perekonomian daerah juga dapat menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat Aceh.

“Karena itu Akan lebih make sense jika dapat menggunakan jasa masyarakat lokal, dan itupun salah satu tujuan kami untuk menyerap tenaga lokal,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu pula, Meta menuturkan bahwa animo dan antusias masyarakat Aceh sangat tinggi. Maka tak heran pada hari pertama peresmian banyak kendaraan yang mengantri di Jalan Mr. Mohd Hasan, Batoh, Kecamatan Lueng Bata.

“Karena setelah lama dinanti-nanti akhirnya restoran McDonalds Indonesia resmi hadir di tengah-tengah masyarakat Kota Banda Aceh,” ucap Meta.

Pada pembukaan ini, lanjut Meta, pihaknya memiliki komitmen kuat untuk memberikan nilai tambah kepada daerah serta dapat membuka potensi untuk kehadiran investor-investor baru di wilayah ini.

Terletak di lokasi yang cukup strategis, restoran baru McDonalds Indonesia yang berada di bawah naungan PT Rekso Nasional Food ini menyediakan beragam fasilitas dan kenyamanan bagi seluruh masyarakat sekitar maupun pendatang. Seperti; Drive THRU dua jalur, Party Room, Playland, dan akses WiFi bebas biaya.

“Disana juga menyediakan mushalla yang tak hanya bisa dimanfaatkan konsumen namun juga masyarakat umum,” jelasnya.

McDonalds Batoh Aceh juga dilengkapi dengan berbagai teknologi mutakhir, salah satunya adalah Self Ordering Kiosk (SOK) yang memungkinkan konsumen untuk langsung memesan menu sendiri lewat mesin modern.

Tak hanya itu, McDonalds Batoh Aceh juga memiliki Dual Point System (DPS), yaitu sistem pemesanan yang memisahkan konter pemesanan dan pembayaran dengan konter pengambilan makanan.

“Sistem ini akan meminimalisir adanya antrean panjang dan membuat konsumen lebih nyaman ketika menunggu pesanan,” tutur Meta.

Restoran McDonalds juga melayani pelanggan makan di tempat dan take away (bawa pulang) mulai pukul 06.00 pagi hingga pukul 12.00 WIB. Meski demikian layanan Drive THRU akan beroperasi selama 24 jam.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist