Nelayan di Lampulo Mengeluh Sulit dapat BBM Solar Subsidi

Kapal nelayan berlabuh di Tempat Penampungan Ikan (TPI) Lampulo. (Foto: Ahmad Mufti/masakini.co)

Bagikan

Nelayan di Lampulo Mengeluh Sulit dapat BBM Solar Subsidi

Kapal nelayan berlabuh di Tempat Penampungan Ikan (TPI) Lampulo. (Foto: Ahmad Mufti/masakini.co)

MASAKINI.CO – Nelayan di Pelabuhan Lampulo Kota Banda Aceh mengeluhkan keterbatasan BBM solar subsidi sehingga membuat mereka kesulitan untuk pergi melaut.

“Banyak keluhan nelayan yaitu terkait BBM solar subsidi, kadang mereka harus antri tiga sampai lima hari untuk mendapatkannya,” kata Kepala Bidang Pencegahan Ombudsman RI perwakilan Aceh, Ilyas Isti saat bertemu para nelayan di Lampulo, Rabu (20/9/2023).

Ilyas menyebut, para nelayan di Lampulo berharap adanya penambahan kuota BBM solar subsidi, sehingga mereka mudah mencari rezeki ke laut dan tidak lama mengantri memperoleh BBM.

Ombudsman Perwakilan Aceh, ujar Ilyas, bakal duduk bersama pemangku kebijakan untuk membahas persoalan BBM tersebut.

“Khusus mengenai BBM, Kepala Ombudsman Perwakilan Aceh sudah langsung menghubungi pihak PT Pertamina Banda Aceh,” ujarnya.

Selain mengeluhkan sulitnya memperoleh BBM solar subsidi, nelayan di Lampulo juga menyampaikan soal sedimen muara di pelabuhan agar segera dilakukan pengerukan.

Kepada Ilyas nelayan mengatakan akibat sedimen itu ada beberapa kapal rusak akibat tertabrak batu gajah yang berfungsi sebagai pemecah ombak.

“Hal ini juga membuat kapal nelayan susah keluar masuk pelabuhan,” ungkapnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist