Illiza Pastikan PPPK Akan Dapat Pensiunan Seperti ASN

Anggota Komisi X DPR RI, Illiza Sa’aduddin Djamal.(Ahmad Mufti/masakini.co)

Bagikan

Illiza Pastikan PPPK Akan Dapat Pensiunan Seperti ASN

Anggota Komisi X DPR RI, Illiza Sa’aduddin Djamal.(Ahmad Mufti/masakini.co)

MASAKINI.CO – Pemerintah pusat memastikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan mendapatkan pensiunan sama dengan tenaga ASN.

Hal itu disampaikan Anggota Komisi X DPR RI, Illiza Sa’aduddin Djamal dalam Workshop Pendidikan tentang memanfaatkan rapor pendidikan Indonesia untuk perbaikan pembelajaran, Sabtu (30/9/2023).

Ia mengungkapkan perjuangan ini telah diupayakan masuk ke dalam Rancangan Undang-Undang (RUU) yang merevisi UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang ASN.

“Kami terus perjuangkan Insya Allah PPPK akan disahkan undang-Undang ASN dan kita akan terus perjuangkan hak-hak dari pengajar honorer dan PPPK untuk mendapatkan pensiun,” kata Illiza.

Menururnya hal itu merupakan salah satu hal yang harus disyukuri dari perjuangan panjang.

Selain itu, katanya, ia juga meminta bagi para ASN untuk dapat bersabar menunggu adanya kenaikan pendapatan 8 persen yang direncanakan tahun depan.

“Jadi dapat bersabar dulu. Dan untuk tingkat SMA dan SMK tahun depan beasiswanya akan lebih meningkat dari yang sebelumnya Rp1 juta menjadi Rp1,8 juta,” imbuhnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist