Lagi Geng Remaja di Kota Lhokseumawe Terlibat Tawuran, 2 Terluka

Iluatrasi: Kepala tangan. (freepix)

Bagikan

Lagi Geng Remaja di Kota Lhokseumawe Terlibat Tawuran, 2 Terluka

Iluatrasi: Kepala tangan. (freepix)

MASAKINI.CO – Polisi kembali menangkap kelompok remaja di Kota Lhokseumawe yang melakukan tawuran menggunakan senjata tajam.

Aksi tak terpuji ini dilakukan dua kelompok remaja yang menabalkan diri geng TB (Terminal Bus) dan geng Perguruan Nekat Sadis (PNS), itu terjadi di depan pasar ikan Pusong Baru, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Senin (2/10/2023) malam.

Menurut Kapolsek Banda Sakti, Ipda Arizal, ketika tawuran terjadi, kebetulan ada anggota Satpolairud Polres Lhokseumawe yang tengah berada tak jauh dari lokasi kejadian.

Anggota polisi itu lantas mendatangi TKP dan menangkap dua remaja, yakni MA (19) warga Kecamatan Muara Dua yang mengalami luka bacok di pergelangan tangan dan FA (16) warga Kecamatan Banda Sakti.

“Sedangkan beberapa remaja lainnya melarikan diri,” kata Ipda Arizal, Selasa (3/10/2023).

Kemudian, personel Polsek Banda Sakti dibantu Satuan Intel Polres Lhokseumawe bergerak memburu para remaja yang terlibat tawuran itu. Tiga orang terciduk saat bersembunyi di bawah Jembatan Cunda.

Mereka masing-masing berinisial AB (17), IK (15), dan YA (22). Remaja YA disebut mengalami luka bacok di bagian kepala dan pinggang.

“Polisi turut mengamankan barang bukti berupa tiga unit sepeda motor yang digunakan para remaja tersebut,” jelas Ipda Arizal.

Berdasarkan data dihimpun masakini.co, aksi tawuran antar remaja menggunakan senjata tajam di Kota Lhokseumawe sejak awal tahun 2023 telah terjadi sebanyak 7 kali.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist