Pj Gubernur Berharap Pendidikan Bisa Hentikan Masifnya Peredaran Narkoba di Aceh

Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki menjamu puluhan profesor yang mengikuti kongres FDGBI di USK, Kamis malam 30/11/2023. (foto: Adpim Aceh)

Bagikan

Pj Gubernur Berharap Pendidikan Bisa Hentikan Masifnya Peredaran Narkoba di Aceh

Pj Gubernur Aceh, Achmad Marzuki menjamu puluhan profesor yang mengikuti kongres FDGBI di USK, Kamis malam 30/11/2023. (foto: Adpim Aceh)

MASAKINI.CO – Puluhan profesor dari 28 Perguruan Tinggi di Indonesia berkumpul di Banda Aceh dalam agenda kongres dan seminar Forum Dewan Guru Besar Indonesia (FDGBI) tahun 2023.

Sebelum memulai kegiatan mereka di Universitas Syiah Kuala (USK) hingga 3 Desember nanti, para profesor ini dijamu Penjabat (Pj) Gubernur Aceh Achmad Marzuki di Meuligoe Gubernur, Kamis malam (30/11/2023).

Dalam sambutannya, Achmad Marzuki menyampaikan Aceh memiliki tantangan yang lebih kompleks, termasuk soal tingginya peredaran narkoba di wilayah ujung barat Indonesia tersebut.

“Sehingga dibutuhkan upaya kuat untuk menyelamatkan generasi muda, salah satunya dengan penguatan pendidikan,” katanya.

Marzuki berharap kegiatan FDGBI ini nantinya menghasilkan sejumlah rekomendasi yang dapat menjadi dasar bagi upaya bersama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia, dan Aceh pada khususnya.

Pemerintah Aceh, tutur Marzuki, terus mendukung pengembangan pendidikan tinggi di Aceh, baik dari segi infrastruktur, sarana prasarana, maupun kualitas sumber daya manusia.

“Pemerintah Aceh juga bermitra dengan para akademisi dari perguruan tinggi dalam menjalankan roda pembangunan,” ucapnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist