MASAKINI.CO – Calon Wakil Presiden pasangan Anies Baswedan, Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menyebutkan akan mengupayakan penambahan dana otonomi khusus (Otsus) masyarakat Aceh jika mereka terpilih pada Pemilu mendatang.
Hal itu disampaikannya dalam agenda kunjungan ke Aceh, pada Selasa (5/12/2023). Menurutnya, dana Otsus Aceh yang akan berakhir pada 2027 itu akan dikelola lebih baik sehingga dapat bermanfaat dan dinikmati masyarakat.
βProgram khusus kita untuk Aceh ingin dana otonomi khusus diperpanjang karena dana Otsus ini merupakan kebutuhan proses penguatan dan pemajuan masyarakat di Bumi Serambi Mekkah,β kata Cak Imin.
Ia mengatakan, dana Otsus ini nantinya akan diupayakan bisa dinikmati masyarakat tanpa batas waktu yang ditetapkan.
“Jadi kalau AMIN menang, 2027 dana otsus Aceh bukan hanya diperpanjang tetapi bisa dinikmati hingga kiamat,β ucapnya.