MASAKINI.CO – Lini depan Persiraja Banda Aceh bakal tak diisi Ramadhan selama tiga pertandingan di babak 12 besar Pegadaian Liga 2 2023/2024. Ramadhan absen lantaran mendapat kartu merah dalam laga terakhir fase grup saat bertemu Semen Padang FC.
Manajer tim Persiraja, Ridha Mafdhul Gidong menyayangkan sanksi yang dijatuhi kepada pemain akrab disapa Madon itu.
Dia menjelaskan, regulasi larangan bermain bagi pemain di Indonesia berbeda dengan aturan liga di luar negeri. Indonesia memiliki aturan baru soal penerapan kartu merah bagi pemain.
“Untuk liga Indonesia regulasi baru hanya satu pertandingan. Namun dinilai lagi oleh komite disiplin PSSI mengenai berat atau tidak,” ujarnya.
Khusus untuk Ramadhan, tutur Ridha, komite disiplin PSSI menjatuhkan sanksi tambahan dua kali larangan bermain, terhitung sejak pertandingan terdekat.
“Sanksi untuk Ramadhan ditambah karena dianggap berat melanggar,” ungkapnya.
Namun, Persiraja Banda Aceh telah punya formula untuk mengisi posisi yang ditinggalkan sementara oleh Madon.
“Pada dasarnya pelatih sudah menyiapkan,” kata Ridha.
Laga perdana Persiraja pada babak 12 besar akan dijamu PSMS Medan di Stadion Baharuddin Siregar, Lubuk Pakam, Deli Serdang, Sumatra Utara pada Sabtu 6 Januari 2024 mendatang.