MASAKINI.CO – Jet India yang sedang dalam penerbangan menuju Moskow jatuh di timur laut Afghanistan lapor kantor Berita Aamaj.
Kantor berita Rusia, tass memberitakan pesawat yang jatuh merupakan milik sebuah perusahaan India. Diperkirakan kecelakaan akibat kesalahan teknis.
Sementara Indianexpress menyebutkan pesawat dalam penerbangan sewaan dari India ke Moskow melalui Uzbekistan, jatuh di Provinsi Badakhshan di Afghanistan.
Menurut otoritas penerbangan Rusia, pesawat tersebut yaitu Dassault Falcon 10 Jet buatan Prancis, dan sedang dalam penerbangan sewaan dari India melalui Uzbekistan ke Moskow.
Kementerian Penerbangan Sipil India telah mengklarifikasi bahwa pesawat tersebut bukanlah “Pesawat Terjadwal India atau Pesawat Tidak Terjadwal (NSOP)/Pesawat Charter.
Pesawat kecil yang terdaftar di Maroko, kata kementerian dalam sebuah pernyataan atas X.
“Kecelakaan pesawat itu terjadi semalam di daerah terpencil di pegunungan Badakhshan di ujung utara Afghanistan,” kata polisi setempat dilansir dari Indianexpress, Minggu (21/1/2024).
“Polisi belum bisa memastikan penyebab kecelakaan dan korban jiwa.”