Danrem Lilawangsa Sidak Markas TNI di Lhokseumawe, Ini yang Ditemukan

Danrem Lilawangsa Kolonel Kav Kapti Hertantyawan, melakukan sidak ke sejumlah markas TNI di Lhokseumawe, Rabu 24/1/2024. (foto: Laung untuk masakini.co)

Bagikan

Danrem Lilawangsa Sidak Markas TNI di Lhokseumawe, Ini yang Ditemukan

Danrem Lilawangsa Kolonel Kav Kapti Hertantyawan, melakukan sidak ke sejumlah markas TNI di Lhokseumawe, Rabu 24/1/2024. (foto: Laung untuk masakini.co)

MASAKINI.CO – Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Kav Kapti Hertantyawan melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke sejumlah satuan markas TNI jajaran Korem Lilawangsa di Lhokseumawe, Rabu (24/1/2024).

Kehadiran Kolonel Kapti itu tanpa diketahui para Komandan Satuan (Dansat) dan prajuritnya.

“Kita mau lihat real kesiapan satuan, karena itu tidak ada pemberitahuan akan didatangi satuan-satuan yang ada di Lhokseumawe,” katanya.

Kapti menjelaskan Sidak itu dilakukan untuk mengetahui kesiapan satuan baik kebersihan pangkalan dan kantor, juga mengecek peralatan dan material lainnya yang ada di dalam gudang logistik satuan.

Ia menyebut sejumlah tempat yang disidak antara lain; pangkalan dan gudang logistik satuan Denbekang, Denpal, Denkesyah, Rumah Sakit Kesrem dan Kodim 0103/Aceh Utara.

“Setelah dilakukan Sidak di masing-masing satuan semuanya telah sesuai aturan. Hanya saja diperlukan perbaikan barak prajurit yang harus direnovasi,” ujarnya.

Dalam sidaknya itu, Kolonel Kapti berpesan kepada komandan satuan untuk merawat barang inventaris dan digunakan sesuai aturan, seperti mobil dan motor dinas.

“Barang-barang dan peralatan inventaris yang diterima perorangan oleh prajurit agar dirawat, baik itu kelengkapan suratnya dan perawatan kendaraan juga diperhatikan,” tegasnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist