Coch Shin Bangkitkan Mental Skuad Timnas U-23 Agar Lolos Olimpiade Paris

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam konfrensi pers. I PSSI

Bagikan

Coch Shin Bangkitkan Mental Skuad Timnas U-23 Agar Lolos Olimpiade Paris

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong dalam konfrensi pers. I PSSI

MASAKINI.CO – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong tak ingin para pemainnya larut dalam kesedihan usai kalah 2-0 atas Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024 di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Senin (29/4/2024).

Pelatih asa Korea Selatan ini masih yakin Timnas Indonesia U-23 bisa lolos ke Olimpide Paris 2024.

“Saya percaya diri dan pemain saya. Kami semua yakin bahwa kami bisa pergi ke Olimpiade dan para pemain sudah siap secara mental untuk ini,” kata Shin usai laga melansir lama AFC, Selasa (30/4/2024).

“Kami masih memiliki pertandingan penting lainnya yang akan datang, jadi kami akan beristirahat dengan baik dan mulai berkonsentrasi pada hal itu,” tambahnya.

Coch Shin tidak menyangkal fakta bahwa tekanan mungkin menimpa para pemainnya saat mereka kalah di semifinal Piala Asia AFC U23 Qatar 2024 dari Uzbekistan, 2-0. Timnas Indonesia U-23 nyaris tidak tampil maksimal di Stadion Abdullah Bin Khalifa ketika tim Uzbekistan yang dominan.

“Sebelum kami memulai pertandingan, para pemain mungkin sedikit gugup dan mungkin itu mempengaruhi tim kami karena kami biasanya bermain bagus,” ungkapnya.

“Uzbekistan melakukannya dengan baik, mereka kuat dan selamat kepada mereka karena telah memenangkan pertandingan,” bebernya menambahkan.

Meskin takluk, Shin bertekad untuk tidak membiarkan kekalahan itu membayangi pihaknya karena impian Indonesia untuk mencapai Olimpiade Paris, masih tetap hidup. Jika menang melawan Irak di perebutan tempat ketiga pada Kamis (2/5/20240, Timnas Indonesia U-23 akan mendapatkan tiket lolos.

Sebagi informasi, tim yang kalah pada Kamis mendatang akan memiliki satu peluang terakhir untuk lolos ke Paris 2024, melalui babak playoff melawan Guinea pada 9 Mei di Paris.

Timnas Indonesia) kalah 2-0 atas Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024 di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Senin (29/4). Foto: AFC/masakini.co

Keputusan Kontroversial Wasit Rugikan Indonesia

Timnas Indonesia kalah 2-0 atas Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024 di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Senin (29/4). Uzbekistan tampil lebih dominan dan percaya diri dalam laga ini.

Analisa masakini.co, pada pertandingan Timnas Indonesia U-23 versus Uzbekistan, laga ini dibumbui sejumlah kontrovesial karena kepemimpinan wasit Shen Yinhao asal China yang dinilai banyak merugikan Timnas Indonesia. Misalnya , gol Indonesia lewat sontekan kaki Muhammad Ferarri yang dianulir setelah menganalisa di Video Assistant Referee (VAR).

Keputusan kontrovesial lainnya saat kapten Timnas Indonesia u-23, Rizky Ridho Ramadhani dianggap melakukan pelanggaran keras dan diganjar kartu merah. Tim Garuda terpaksa bermain 10 orang dan akhirnya Uzbekistan mampu memanfatkan keunggulan pemain.

Pada paruh pertama, Timnas Indonesia U-23 dan Uzbekistan bermain relatif seimbang dan bermain dengan dengan tempo pelan. Timnas Indonesia bermain dengan sesekali menyerang dengan memanfaatkan kecepatan dan umpan-umpan pendek.

Uzbekistan yang memandang Timnas Indonesia U-23 lawan berat, tampil agak grogi karena “beban” tim yang diunggulkan. Kendati demikian, Uzbekistan kerap mengambil inisiatif serangan demi serangan dan merepotkan barisan pertahanan Garuda. Hingga babak pertama, Indonesia versus Uzbekistan tanpal gol.

Memulai paruh kedua, Uzbekistan tampil lebih agresif dan menekan dengan menerepkan pressing tinggi. Timnas Indonesia U-23 tertekan, sering kehilangan bola, dan gagal memanfaatkan sejumlah peluang emas.

Petaka terjadi pada menit ke-68, Uzbekistan menciptkan gol dari kaki Khusayin Norchaev. Sentuhan magis Khusayin gagal dihalau oleh kiper Timnas Indonesia U-23, Ernando Ari.

Tekanan tinggi dari anak-anak asuhan Timur Kapadze, Pelatih Uzbekistan, membuat Indonesia tak mampu mengembangkan permainan. Uzbekistan mampu meredam serangan yang dibangun Witan dan kawan-kawan.

Lagi-lagi Indonesia harus kebobolan, lewat gol bunuh diri Pratama Arhan pada menit ke-86. Gol ini tercipta karena lini belakang panik mengantisipasi serangan Uzbekistan.

Hingga pluit akhir dibunyikan, tak ada lagi gol yang lahir. Timnas Indonesia U-23 takluk 2-0 kontra Uzbekistan. Hasil ini membuat Indonesia gagal melaju ke partai final Piala Asia U-23 2024.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist