AFC Pilih Dua Pemain Indonesia Pencetak Gol Terbaik

Nominasi gol terbaik Piala Asia U-23 I AFC

Bagikan

AFC Pilih Dua Pemain Indonesia Pencetak Gol Terbaik

Nominasi gol terbaik Piala Asia U-23 I AFC

MASAKINI.CO – Bintang Indonesia benar-benar bersinar di Piala Asia U-23 Qatar. AFC kini memasukkan dua nama pemain Indonesia dalam daftar nominasi Gol Terbaik.

Jepang hanya diwakilkan seorang pemain, Mao Hosoya. Gol yang menjadi nominasinya terjadi menit ke-28 saat Jepang berhadapan dengan Irak.

Uzbekistan juga miliki seorang wakil yang dinilai AFC memiliki gol terbaik. Pemain itu, Alibek Davronov. Golnya diciptakan menit ke-32 saat Kuwait melayani Uzbekistan.

Nominator lainnya, Hasan Khalid dari Irak. Gol indahnya tercipta menit ke-56 saat putaran Grup C Tajikistan menjamu Irak.

Vietnam lewat tendangan bebas, “salah satu prospek paling cemerlang dari Golden Star Warriors,” sebut AFC, Rabu (8/5/2024). Pemain itu Khuat Van Khang. Golnya di menit ke-39 saat Malaysia menghadapi Vietnam.

Kandidat lainnya, Aiman Yahya dari Arab Saudi. Berikutnya pemain Qatar, Ahmed Al Rawi dengan golnya saat kalahkan Indonesia.

Dari seluruh peserta Piala Asia U-23, Indonesia yang memiliki dua kandidat Goal Of The Tournament Nominees. Bintang Indonesia itu, Witan Sulaeman dan Rafael Struick.

“Sang penyerang tak perlu melakukan sentuhan kedua, langsung melepaskan tembakan melengkung rendah. Berhasil menaklukkan Ahmad Juaidi hingga membobol gawang,” puji AFC terkait gol yang diciptakan Witan Sulaeman menit ke-40 saat Yordania menghadapi Indonesia.

“Momen yang luar biasa, gol yang luar biasa, dalam pertandingan yang akan menjadi cerita rakyat sepak bola Indonesia. Menghadapi mantan pemenang dan kekuatan besar di continental,” tulis AFC mengenang gol Rafael Struick.

“Republik Korea, peluangnya besar melawan debutan Indonesia di perempat final, namun tendangan menakjubkan dari jarak 25 yard dari penyerang Rafael Struick membalikkan keadaan dan membawa tim Asia Tenggara menuju kemenangan bersejarah.”

AFC mengundang para fans untuk menentukan pilihannya. Manakah gol terbaik? Tentukan pilihanmu di www.the-afc.com. Jejak pendapatnya akan berakhir 12 Mei mendatang.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist