Kios Kelontong di Lam Ujong Ludes Terbakar Ketika Tunggu Pembeli

Usaha kios kelontong milik Warzukni (31) di Gampong Lam Ujong, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar, ludes terbakar Jumat malam 10/5/2024. (foto: BPBD Aceh Besar)

Bagikan

Kios Kelontong di Lam Ujong Ludes Terbakar Ketika Tunggu Pembeli

Usaha kios kelontong milik Warzukni (31) di Gampong Lam Ujong, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar, ludes terbakar Jumat malam 10/5/2024. (foto: BPBD Aceh Besar)

MASAKINI.CO – Warzukni sedang duduk-duduk menunggu pembeli, Jumat (10/5/2024) malam.

Pria 31 tahun ini menyewa satu kios untuk membuka usaha kelontong di Gampong Lam Ujong, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar.

Sekitar pukul sembilan malam lewat beberapa menit, ia terperanjat kaget melihat api keluar dari satu sudut kiosnya.

Tanpa pikir yang lain, Warzukni bergegas menyelamatkan istri dan anaknya yang berada di dalam kios. Sekejap mata api sangat cepat membesar.

Di dalam kios banyak barang mudah terbakar. Warzukni juga menjual eceran gas elpiji. Selain itu, untuk menambah penghasilan dari jualan kelontong, dia buka jasa tambal ban.

“Mesin kompresor yang beliau gunakan sebagai penambah angin [kendaraan] juga ikut terbakar,” kata Iqbal, staf pusat data dan informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Besar.

Belum terang benar penyebab kios kelontong Warzukni itu ludes terbakar. Tapi dari laporan petugas pemadam kebakaran BPBD Aceh Besar dari Pos Kajhu dan Pos Durung, tutur Iqbal, kebakaran diduga akibat arus pendek listrik.

Ada tiga mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi. Dua milik BPBD Aceh Besar dan satu dari Banda Aceh. Belasan petugas dibantu masyarakat sekitar berjibaku memadamkan api hingga pukul 22.10 WIB. Semua barang di kios kelontong Warzukni tak ada yang bisa diselamatkan.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist