MASAKINI.CO – Belanda dan Prancis berbagi poin dalam laga kedua Grup D Euro 2024 di Stadion Red Bull Arena, Leipzig, Jerman, Jumat (21/6/2024) dini hari.
Hingga babak kedua berakhir, kedua tim gagal mencetak gol. Walau sepanjangan laga tercatat sejumlah peluang.
Belanda nyaris memiliki gol pembuka, tapi Mike Maignan berhasil menyelamat gawang dari tembakan Jeremie Frimpong yang berhasil menerobos pertahanan Prancis.
Prancis juga miliki peluang sejak awal laga bergulir, bahkan baru lima menit pertandingan Antoine Griezmann melepas tembakan. Sayangnya bola meleset ke atas mistar gawang.
Maignan juga berhasil menangkan pertarungan menghadapi Cody Gakpo yang menghajarnya dengan bola melengkung yang dilepaskan menit ke-17.
Pemain berdarah Indonesia, Tijjani Reijnders juga tak berhasil membobol gawang Prancis. Ia sempat mengancam lewat tendangan jarak jauh menit ke-27, tapi sukses di blok lawan.
“Saya kira ini agak lucu. Perasaan campur aduk. Tentu saja Anda kecewa karena tidak memenangkan pertandingan, karena Anda ingin memenangkan semuanya, terutama melawan lawan yang bagus seperti Prancis,” kata penjaga gawang Belanda, Bart Verbruggen mengutip euro, Sabtu (22/6/2024).
“Namun di sisi lain, kami berhasil mencatatkan clean sheet, satu poin tetap satu poin, dan terus maju.”