MASAKINI.CO – TNI Angkatan Udara kembali menggelar Operasi Sayap Ambara 24 di perairan Aceh. Misi operasi ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat di wilayah Aceh dari udara.
Menurut Komandan Lanud Sultan Iskandar Muda, Kolonel Pnb Hantarno Edi Sasmoyo, pesawat yang menjalani operasi tersebut yakni Boeing 737 dengan nomor registrasi AI-7303 dari Skadron Udara 5 Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar.
“Patroli ini dipimpin oleh kapten pilot Lettu Pnb Nopri,” katanya, Jumat (15/11/2024).
Menurut Hantarno, pesawat Boeing itu menjalankan tugas patroli dari perairan Timur hingga Utara Aceh. Dalam pelaksanaan patroli udara, pesawat tersebut memiliki kemampuan mendeteksi dan mencatat segala potensi ancaman terhadap kedaulatan negara.
“Jika ditemukan hal-hal mencurigakan, kami akan melaporkannya ke komando atas untuk tindakan lebih lanjut,” ujarnya.
Pesawat Boeing 737 dengan nomor registrasi AI-7303 memiliki peralatan canggih, termasuk kamera dan radar, yang mampu merekam dan mengambil gambar dari udara memberikan bukti otentik untuk laporan.
Sebelumnya, TNI AU pada akhir Oktober 2024 lalu juga menggelar operasi yang sama di perairan Aceh. Saat itu, operasi dikhususkan untuk mencegah masuknya pengungsi Rohingya.