MASAKINI.CO – Pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 02 Gampong Paya Seunara, Kota Sabang, berlangsung lancar dan tertib Sabtu (5/4/2025).

Sejak pagi, antusiasme warga terlihat tinggi. Warga datang secara bergelombang untuk menggunakan hak pilihnya dalam suasana yang aman dan kondusif.

Petugas keamanan perketat penjagaan. Setidaknya ada 367 personel gabungan mulai dari personel Polres Sabang, Polda Aceh dan TNI.

Pemungutan suara ini merupakan tindak lanjut dari putusan Mahkamah Konstitusi (MK) atas pengabulan laporan pasangan calon 03 (Ferdiansyah-Muhammad Isa) hasil Pilkada Sabang 2024.

Proses PSU ini diikuti oleh 541 pemilih, dengan tingkat partisipasi mencapai 91,68 persen. Sebanyak 496 pemilih hadir, sementara sekitaran 44 lainnya tidak memberikan suara, enam diantaranya dilaporkan telah meninggal dunia sementara lainnya berada di luar daerah.

Dalam pelaksanaan PSU ini, Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 02, Zulkifli dan Suradji Junus, berhasil unggul dengan perolehan suara terbanyak yakni 307 suara. Mereka mengalahkan Paslon 03 yang memperoleh 188 suara, dan Paslon 01 yang hanya mengantongi 1 suara.

Proses pemungutan dan penghitungan suara dilakukan secara transparan, disaksikan langsung oleh masyarakat, pengawas pemilu, dan saksi masing-masing pasangan calon.

Suasana kondusif serta pengamanan ketat dari aparat gabungan TNI/Polri memastikan PSU berjalan tanpa hambatan berarti.

Hasil perolehan suara ini masih bersifat sementara di tingkat TPS. Tahapan selanjutnya adalah rekapitulasi di tingkat PPS dan PPK, yang dijadwalkan berlangsung pada 7 April 2025, sebelum akhirnya ditetapkan pada tingkat kota.