SMKN 1 Batee, Gaet Mapala Jabal Everest Unigha untuk Pendidikan Karakter Siswa

Para pelajar SMKN 1 Batee, Pidie, mengikuti kegiatan pendidikan karakter tentang lingkungan yang dipandu Mapala Everest Unigha Sigli. (foto: masakini.co/Zian Mustaqin)

Bagikan

SMKN 1 Batee, Gaet Mapala Jabal Everest Unigha untuk Pendidikan Karakter Siswa

Para pelajar SMKN 1 Batee, Pidie, mengikuti kegiatan pendidikan karakter tentang lingkungan yang dipandu Mapala Everest Unigha Sigli. (foto: masakini.co/Zian Mustaqin)

MASAKINI.CO – Guna menciptakan pendidikan berkarakter pada peserta didik, SMKN 1 Batee, Kabupaten Pidie, menggaet Mahasiswa Pencinta Alam Jabal Everest Unigha Sigli untuk memberikan pendidikan berbasis alam dan lingkungan hidup kepada para peserta didik di sekolah tersebut.

Adapun materi yang diberikan kepada siswa tentang pengetahuan pengelolaan sampah plastik dan peduli lingkungan, pendidikan gunung dan hutan, serta olahraga panjat tebing dan outbond. Kegiatan itu berlangsung pada Senin (11/10/2021).

Kepala Sekolah SMKN 1 Batee, Isfandiar, mengatakan pendidikan luar sekolah yang diberikan kepada para peserta didik ini merupakan salah satu metode pengembangan siswa berkarakter dilingkup sekolah yang dipimpinnya.

“Untuk lebih profesional, kita kerja sama dengan Mapala Jabal Everest, mereka lebih tahu tentang outbond dan ilmu alam serta lingkungan,” ujarnya.

Selain pengembangan karakter, kegiatan tersebut juga melihat potensi peserta didik untuk dijadikan atlet berprestasi.

“Tujuannya utama kegiatan ini menumbuhkan karakter siswa dan menciptakan siswa berprestasi di pendidikan luar sekolah, dapat membesarkan nama sekolah dan nama daerah, Terima kasih juga kepada adik-adik dari Mapala Unigha yang sudah meluangkan waktu kepada siswa kami secara sukarela,” pungkas Isfandiar.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist