• Tentang Kami
  • Sanggahan
Kamis, 28 Januari 2021
No Result
View All Result
MASAKINI.CO
  • Beranda
  • News
  • Bola
  • Nasional
  • Internasional
  • Foto
  • Video
  • Beranda
  • News
  • Bola
  • Nasional
  • Internasional
  • Foto
  • Video
No Result
View All Result
MASAKINI.CO
No Result
View All Result
Home Headline

KPA KUTA PASE Ziarah Makam Ahmad Kandang

by Masa Kini
27 Mei 2020

Anggota KPA Pase ziarah makam Ahmad Kandang.[Yon Musa]

85
SHARES
Share on FacebookShare on Twitter

MASAKINI.CO – Seratusan anggota Komite Peralihan Aceh (KPA) Kuta Pase, ziarah makam mantan Komandan Operasi Gerakan Aceh Merdeka (GAM), Ahmad Kandang, Rabu (27/5).

Sejumlah anggota KPA Kuta Pase sudah mulai berdatangan sejak pukul 10.00 WIB ke makam Ahmad Kandang di Gampong Leuhong, Kecamatan Tanah Luas, Aceh Utara.

Sebagian besar yang hadir merupakan mantan kombatan GAM yang terlibat langsung dalam kegiatan Ahmad Kandang semasa hidupnya, pihak keluarga, serta warga sekitar.

Di makam Ahmad Kandang, rombongan gelar doa bersama untuk para syuhada juga pada seluruh korban konflik di Aceh.

Panitia Ziarah Makam Ahmad Kandang, Muzakir Tahir atau yang lebih akrab disapa Teungku Pakeh menyebutkan, ziarah makam Ahmad Kandang merupakan kegiatan rutin pihaknya pada setiap 4 Syawal, dan ini sudah berlangsung setiap tahunnya pasca MoU Helsinki.

“Tradisi ziarah ini patut kami lakukan, beliau guru kami, pemimpin kami. Di sini kami mengenangnya, mengingat jasa-jasa almarhum, berdoa bersama untuk dirinya dan seluruh para syuhada yang telah bersedia berkorban untuk Aceh,” ungkap Muzakir Tahir.

Siapa Ahmad Kandang ?

Ahmad Kandang memiliki nama asli Muhammad bin Rasyid, lahir pada tahun 1964 di gampong Meunasah Blang Kandang Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe, Aceh.

Ahmad Kandang meninggal di Paya Bakong, Aceh Utara, pada tanggal 27 Januari 2001. Sebagai salah seorang tokoh pejuang GAM, namanya pernah masyur diawal tahun 2000an.

Sepak terjangnya kerap menghiasi pemberitaan media lokal, nasional bahkan internasional. Ia pernah menjabat sebagai Komandan Operasi Wilayah Samudra Pase, di akhir hayatnya Ahmad Kandang sedang menjabat sebagai Komandan Operasi Seluruh Aceh Sumatera.

Hingga hari ini nama Ahmad Kandang Masih dikenang di kalangan para kombatan GAM dan masyarakat Aceh.

Lokasi makam Ahmad Kandang berada jauh di pedalaman Aceh Utara, dari kota Lhokseumawe butuh waktu tempuh 2 jam untuk sampai ke lokasi.

Makamnya terpencil jauh dari pemukiman penduduk, area pemakamannya masih dikelilingi kebun dan hutan yang masih banyak pohon-pohon besarnya.

Namun pemerintah Aceh Utara telah membangun jalan yang memadai untuk menuju ke lokasi, sehingga kenderaan roda empat dapat mencapai ke lokasi sampai ke sisi makam.[Yon Musa]

Tags: Aceh UtaraAhmad KandangGAMKPAKuta Pase

Related Posts

PSDKP Jaring Pukat Trawl
Daerah

PSDKP Jaring Pukat Trawl

28 Januari 2021
Legend Sigupai Bekuk Seuramo FC di Sintetis Stadium
Bola

Legend Sigupai Bekuk Seuramo FC di Sintetis Stadium

28 Januari 2021
Menunggu Abusyik, Mutasi Pejabat di Pidie Molor 83 Menit
Daerah

Menunggu Abusyik, Mutasi Pejabat di Pidie Molor 83 Menit

28 Januari 2021
Next Post

Presiden Persiraja Usulkan Liga I Tetap Lanjut

Discussion about this post

Top News

  • Tangse Panen Kopi Liberika

    Tangse Panen Kopi Liberika

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Asik Mutasi Pejabat, Bupati Pidie Belum Serahkan RAPBK Pidie 2021

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Pangdam IM Pimpin Sertijab 43 Pejabat Kodam, Ini Nama-namanya

    5 shares
    Share 5 Tweet 0
  • Abrasi Ancam Permukiman, TNI dan Warga Perbaiki Tanggul

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Menunggu Abusyik, Mutasi Pejabat di Pidie Molor 83 Menit

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Berita Pilihan

Intip Keseruan Menjajal Tol Sibanceh

8 bulan ago

Job Fair Dimulai, Ribuan Pencari Kerja Daftar Aplikasi E-Bursa

1 tahun ago
  • Beranda
  • Indeks
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Sanggahan
PT Gelora Masa Kini
Jl. Iskandar Muda No.6 Desa Lambung, Meuraxa, Banda Aceh

© 2019 MASAKINI.CO.

No Result
View All Result
  • Beranda
  • News
    • Daerah
  • Bola
  • Lifestyle
  • Nasional
  • Internasional
  • Foto
  • Video

© 2019 MASAKINI.CO.