MASAKINI.CO – Pembina Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Aceh, Dyah Erti Idawati, mengatakan PAUD memiliki peran penting dalam membentuk generasi bangsa. Generasi berkualitas, kata Dyah, dapat dibentuk melalui pemberian layanan pendidikan bermutu kepada anak-anak sejak usia dini.
Untuk membangun pondasi pendidikan bermutu bagi anak Aceh, ujar Dyah, pihaknya bersinergi dengan program PAUD nasional, yakni membangun 1 gampong 1 PAUD. “ Program 1 gampong 1 PAUD di Aceh sudah berjalan 70 persen,” ujar Dyah saat membuka Rakor Bunda PAUD se Aceh di Banda Aceh, Kamis (18/7).
Selain itu, Dyah berharap pengajar PAUD untuk memperkuat implementasi pendidikan agama Islam di setiap sekolah usia dini di daerahnya, guna mendukung pelaksanaan Syariat Islam di Aceh.
Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Syaridin, mengatakan PAUD merupakan wadah untuk membentuk generasi Aceh yang lebih baik sejak dari usia dini. Dia mengatakan, peran Bunda PAUD Aceh sangat membantu program Dinas Pendidikan dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Aceh.
Menurut amatan Dinas Pendidikan, kata Syaridin, kinerja pengajar PAUD atau lebih dikenal sebagai Bunda PAUD sudah berkembang dengan sangat baik. Ia melihat berbagai kegiatan yang dilakukan Bunda PAUD sangat bermanfaat bagi anak usia dini.
Dalam kesempatan itu, Syaridin mengingatkan agar para Bunda PAUD seluruh Aceh dapat mengedepankan pendidikan karakter bagi anak didik. Sebab pendidikan karakter amat penting untuk menangkal pemahaman radikalisme. []