BPBA Salurkan Bantuan Korban Puting Beliung Pidie

Bagikan

BPBA Salurkan Bantuan Korban Puting Beliung Pidie

MASAKINI.CO – Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) menyalurkan bantuan bahan baku bangunan untuk warga terdampak bencana angin puting beliung di Pidie.

Bahan bangunan yang diserahkan itu diantaranya seng 770 lembar, balok 500 batang, papan 40 lembar, triplek 65 lembar, paku 100 Kg dan rabung seng 40 lembar.

Berdasarkan data yang diterima PUSDALOPS BPBA, sejumlah fasilitas umum dan rumah warga rusak akibat angin puting beliung, Kamis (18/7) lalu.

Di Kecamatan Simpang Tiga 25 unit rumah rusak ringan, dua rumah rusak berat, meunasah dan balai pemgajian juga rusak ringan.

Sementara di Kecamatan Mutiara Timur, enam rumah rusak ringan. Satu sekolah SLBN rusak ringan di Kecamatan Mutiara.

“Bantuan ini sangat membantu kami untuk memperbaiki rumah kami yang atapnya dibawa terbang angin puting beliung,” kata Karniatun, korban yang mengalami rumah rusak berat,” Jumat (26/7).

Bantuan diserahkan langsung Kepala Sekis Logistik BPBA, Iskandar pada Kepala Pelaksana BPBD Pidie, Dewan Ansari, selanjutnya diserahkan secara simbolis ke korban di Desa Mantak Raya, Kecamatan Simpang Tiga oleh Bahrul walidin, Asisten 1 Setdakab Pidie.[]

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist