Angin Kencang Landa Dua Kecamatan di Singkil

Kondisi bangunan rusak akibat angin kencang di Singkil.[BPBA]

Bagikan

Angin Kencang Landa Dua Kecamatan di Singkil

Kondisi bangunan rusak akibat angin kencang di Singkil.[BPBA]

MASAKINI.CO – Angin kencang melanda Aceh Singkil sekitar pukul 00.00 WIB, Senin (12/8). Akibatnya, sejumlah rumah warga dan bangunan rusak di Kecamatan Pulau Banyak dan Singkil Utara.

“Kerusakan terjadi di Desa Teluk Nibung dan Pulau Baguk Kecamatan Pulau Banyak, sementara di Kecamatan Singkil Utara terjadi di Desa Gosong Telaga Barat,” kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA), Ahmad Dadek.

Ia merincikan di Teluk Nibung satu rumah rusak berat, sementara di Pulau Baguk bangunan rusak ringan diantaranya tiga rumah, pos Angkatan Laut, dan bangunan pasar.

“Di Desa Gosong Telaga dua rumah rusak berat dan tiga rusak ringan,” jelasnya.

BPBD,TRC dan Pusdalops PB langsung meninjau ke lokasi setelah peristiwa terjadi. Dipastikan tidak ada korban jiwa, namun korban terdampak capai sembilan keluarga.

“BPBD telah memberikan bantuan masa panik ke korban angin kencang di Desa Gosong Telaga Barat, Kecamatan Singkil Utara. Langsung diserahkan Bupati Aceh Singkil,” sebutnya.[]

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist