MASAKINI.CO – Puluhan orang berkumpul di bibir pantai kawasan wisata Joel’s Bungalow, Lhoknga, Aceh Besar, pada Rabu (2/3/2022) sore kemarin. Mereka ambil bagian melestarikan biota laut berupa tukik jenis belimbing dengan melarungnya ke laut.
Sekitar 100 ekor anak-anak tukik hasil penangkaran mandiri itu, dilepas ke laut yang menghadap Samudera Hindia demi menjaga ekosistemnya tetap ada.
“Pelepasan tukik ini kita lakukan untuk mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga keseimbangan biota laut,” kata Pemilik Joel’s Bungalow, Zulfitri.
Dia sengaja mengundang masyarakat umum untuk melepas tukik bersama. Tak sedikit sore itu, anak-anak ikut serta. Mereka bahagia melihat hewan yang masih mungil itu mengejar keras ombak Samudera Hindia.
Potret pelepasan tukik di kawasan Pantai Joel’s Bungalow ini diabadikan jurnalis foto masakini.co, Ahmad Mufti.
Discussion about this post