Ini Tiga Syarat Indonesia Lolos 16 Besar Piala Dunia

Tim nasional Indonesia berlatih jelang Piala Dunia U-17.(PSSI)

Bagikan

Ini Tiga Syarat Indonesia Lolos 16 Besar Piala Dunia

Tim nasional Indonesia berlatih jelang Piala Dunia U-17.(PSSI)

MASAKINI.CO – Indonesia bakal menjamu Ekuador dalam duel perdana di Grup A Piala Dunia U-17. Pertindangan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (10/11/2023).

Di grup A, selain Ekuador, Indonesia juga harus berhadapan dengan Panama dan Maroko. Pelatih tim U-17 Indonesia, Bima Sakti, ingin pemainnya bermain lepas dan tidak ingin membebani timnya dengan target tinggi.

Tak mudah lolos babak 16 besar. Syaratnya Indonesia harus menjadi juara grup, runner-up, dan jalur tim peringkat ketiga terbaik yang hanya ada empat kuota.

“Yang pasti saya tidak mau terlalu membebani pemain. Yang pasti mereka juga sadar ini kesempatan yang langka,” ujar Bima Sakti, Selasa (7/11) malam.  

“Mereka (pemain) sudah tahu tugas dan tanggung jawab. Selalu fokus dalam setiap pertandingan dan siap memberikan yang terbaik,” imbuh Bima Sakti.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist