Laga Perdana Piala Dunia, Bima Sakti Waspadai Set Piece Ekuador

Pelatih Indonesia U-17, Bima Sakti.(PSSI)

Bagikan

Laga Perdana Piala Dunia, Bima Sakti Waspadai Set Piece Ekuador

Pelatih Indonesia U-17, Bima Sakti.(PSSI)

MASAKINI.CO – Indonesia kontra Ekuador segera berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023).

Laga Piala Dunia U-17 ini dipastikan menarik disaksikan, pasalnya yang dihadapi Garuda Muda, negara yang pernah melaju hingga perempat final.

“Mereka adalah tim yang bagus, punya semangat yang baik juga punya kerja keras,” kata striker Indonesia, Arkhan Kaka.

Ia optimis bersama rekan-rekannya bakal melawan dengan kompak, semangat yang sama dan kerja keras melebihi Ekuador. Menurutnya, semua tim di Grup A kuat termasuk Panama dan Maroko.

Pelatih Indonesia, Bima Sakti juga optimistis timnya bisa menunjukkan performa terbaik di Piala Dunia. Apalagi, Indonesia berstatus tuan rumah dan akan mendapat dukungan penuh dari masyarakat luas.

Bima Sakti mengaku telah menyaksikan video penampilan Ekuador. Ia menilai lawannya itu memiliki kualitas individu yang baik.

“Mereka memiliki set piece yang bagus. Itu sudah menjadi catatan buat kami. Kami harus mengantisipasi itu,” kata Bima Sakti dalam pernyataan resminya. “Yang paling penting kami juga mempersiapkan tim sebaik mungkin.”

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist