Comeback dari Persima, POTD ke Semifinal HUT Karya Utama

Tim POTD dari Gampong Tanjung Deah di babak 8 besar turnamen HUT Karya Utama, Lamreung, Aceh Besar, Kamis (3/11/2022).

Bagikan

Comeback dari Persima, POTD ke Semifinal HUT Karya Utama

Tim POTD dari Gampong Tanjung Deah di babak 8 besar turnamen HUT Karya Utama, Lamreung, Aceh Besar, Kamis (3/11/2022).

MASAKINI.CO – Persatuan Olahraga Tanjung Deah (POTD) menyegel satu tempat di semifinal turnamen HUT Karya Utama, setelah membungkam Persima Meunasah Krueng dalam laga yang berlangsung di lapangan Lamreung, Aceh Besar, Kamis (3/11/2022).

Kemenangan tim kebanggaan warga Gampong (Desa) Tanjung Deah sangat dramatis. Di babak pertama, mereka sempat tertinggal lebih dulu lewat titik penalti. Wasit menganggap aksi yang dilakukan bek kanan POTD, Ki Ladong pelanggaran.

Tanpa ampun, sang pengadil lapangan menghukum POTD dengan penalti. Algojo dari Persima dengan tenang sukses menjalankan tugasnya dengan baik. 1-0 untuk keunggulan tim sepakbola kecintaan warga Meunasah Krueng itu.

Di babak pertama tersebut, sesungguhnya POTD tidak tampil greget. Sebaliknya, Persima yang diperkuat eks Persiraja, Ramadhan sebetulnya juga tidak dominan. Hanya saja, mereka cerdik memanfaatkan serangan balik.

Di babak kedua, Toke Dun bersama Abi Khan yang ada di benc membisikkan beberapa instruksi khusus. Salah satunya, meminta Awin untuk fokus di barisan pertahanan. Sedangkan para gelandang dan penyerang, menaikkan intensitas serangan dan pressing dari depan.

Trio gelandang POTD, Sultan, Rama dan Rio langsung tancap gas sejak kick-off babak kedua ditiupkan wasit. Hasrat untuk mengamankan kedudukan, telah memompa semangat anak-anak POTD tampil menyengat.

Kombinasi satu dua membuat bek Persima seperti Klek, Waria, Fajrol Sofyan cs kocar-kacir. Sebuah kesempatan di mulut gawang Persima dilakukan Rama. Bola sepakannya terkena pemain lawan yang mengubah arah bola. Kiper Persima, Ferdian akhirnya takluk. 1-1 untuk kedua tim.

Usai berhasil menyamakan kedudukan, anak-anak POTD makin percaya diri. Fernandez yang sebelumnya tampil tidak begitu mengesankan bersama POTD di babak 16 besar, justru bermain menggigit.

Di saat yang sama, Rahmat Ibra yang diplot sebagai ujung tombak, lewat pergerakannya, mampu menarik bek Persima sehingga membuka celah bagi pemain POTD lainnya untuk merangsek ke kotak penalti.

Adalah Rio, yang sore itu mampu menjadi pembeda. Sebuah penetrasinya di lapangan tengah, mampu menyeruak ke kotak penalti lawan. Ia tanpa ragu melakukan tendangan ‘antara’ langsung ke gawang ataupun memberikan umpan. Bola datar dengan laju kencang itu, lagi-lagi membuat bek Persima kelimpungan. Antisipasi yang buruk, menyebabkan bola masuk ke gawang. POTD comback! Skor berbalik unggul menjadi 2-1.

Alih-alih menurunkan tempo permainan dan bermain aman, POTD justru kerasukan semangat berlipat ganda. Masuknya Dedi yang menggantikan Adek, makin mempertajam sektor sayap POTD. Sebaliknya, Sultan di lini tengah, di beberapa momen jeli melakukan long ball untuk serangan balik.

Tercatat ada enam kali peluang diperoleh POTD di penghujung laga. Sayangnya, setengah dari peluang tersebut dianggap offside oleh asisten wasit. Beberapa kali, bench POTD sempat berang atas kekeliruan asisten wasit itu.

Sejujurnya, saat pertandingan hampir usai, Persima berpeluang membuyarkan kemenangan POTD. Dua peluang emas mereka dapatkan. Beruntung, disiplinya Aples di lini bawah serta sigapnya kiper POTD, mampu mematahkan peluang itu. Salah satunya tendangan pojok kanan atas gawang yang dihentak Ramadhan.

“Ini kemenangan menegangkan. Kita puas atas respon yang diberikan penggawa POTD setelah tertinggal. Semangat pantang menyerah ini, menjadi modal kami hingga tiba di semifinal,” kata Manajer POTD, Rizki Irnanda.

Lebih jauh, ia meminta para pemain untuk mempelajari secara seksama permainan dari Putra Deli maupun Kamboja. Dua tim tersebut menjadi calon lawan POTD di semifinal nantinya.

“Di semifinal, harus all out. Kepalang tanggung, selangkah lagi sudah tiba di grand final. Maka setiap pemain harus belajar dari kekurangan yang sudah-sudah,” jelasnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist