Film Karya Anak Aceh Masuk Platform Film Online Nasional

Empat produksi film dari Komunitas Trieng di Aceh masuk platform film nasional. (foto: dok Komunitas Trieng)

Bagikan

Film Karya Anak Aceh Masuk Platform Film Online Nasional

Empat produksi film dari Komunitas Trieng di Aceh masuk platform film nasional. (foto: dok Komunitas Trieng)

MASAKINI.CO – Empat produksi film dari Komunitas Trieng masuk platform Rangkai.id. Rangkai merupakan platform film online yang menyajikan koleksi film digital nasional sebagai jendela tayang Indonesia.

“Kami sangat bersyukur film yang kami produksi masuk platform nasional Rangkai.id,” kata salah satu crew Komunitas Film Trieng, Refanda Akbar, Sabtu (10/12/2022).

Dia menyebut keempat film Komunitas Trieng yang masuk platform Rangkai itu yakni, Mengejar Koin; Haba Paleh; Canggih; dan Kroeng Pade.

Bagi yang ingin menonton film tersebut, tutur Refanda, bisa diakses melalui laman Rangkai.id.

“Film kita yang diputar di sana sudah legal, kapan pun dan di mana pun bisa ditonton,” ujarnya.

Dia menceritakan proses terpilih keempat film tersebut di luar dugaan pihaknya. Awalnya, kata Refanda, sebulan lalu tim dari sinema politica turun ke berbagai daerah di Indonesia, termasuk Aceh.

“Tim tersebut meriset film-film yang diproduksi oleh komunitas, dan Alhamdulillah Komunitas Film Trieng termasuk salah satunya,” ujar Refanda.

Refanda menyampaikan terima kasih kepada semua crew Komunitas Film Trieng yang telah mengucurkan banyak ide hingga melahirkan sejumlah film.

“Sebelum-belumnya, film produksi Komunitas Trieng juga sudah banyak yang mewakili Aceh ke nasional,” pungkasnya.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist