Siswa Lhok Nibong Hilang di Air Terjun Simbuang

Tim melakukan pencarian siswa yang hilang di lokasi air terjun Simbuang, Aceh Timur. [Humas SAR Banda Aceh]

Bagikan

Siswa Lhok Nibong Hilang di Air Terjun Simbuang

Tim melakukan pencarian siswa yang hilang di lokasi air terjun Simbuang, Aceh Timur. [Humas SAR Banda Aceh]

MASAKINI.CO – Seorang warga Aceh Timur dilaporkan hilang di air terjun kawasan hutan Desa Simbuang, Kecamatan Serbajadi Lokop. Korban bernama Rida Maulana (16), siswa kelas 1 SMA asal Lhok Nibong, Kecamatan Pante Bidari.

Informasi yang diterima Kantor Pencarian dan Pertolongan Banda Aceh, korban bersama 17 orang lainnya yang merupakan keluarga dan kerabatnya berwisata kemah di air terjun Desa Simbuang, Minggu (18/8).

Korban meminta izin untuk mandi di air terjun pukul 08.30 WIB, Selasa (20/8). M Habibi, rekan korban menyusul ke air terjun namun tidak menemukan Rida Maulana.

“Keluarga dan kerabat sempat mencoba untuk mencari hingga pukul 12.00 WIB, namun belum berhasil menemukan,” kata Kepala Kantor SAR Banda Aceh, Budiono, Rabu (21/8).

Selanjutnya keluarga korban melaporkan peristiwa itu ke aparat Desa Simbuang. Hingga berita ini diterima korban masih belum ditemukan.

Setelah memastikan kebenaran informasi tersebut, Kantor SAR Banda Aceh memerintahkan Pos SAR Langsa bergerak ke lokasi untuk melakukan pencarian. Diperkirakan tim tiba di lokasi pukul 07.45 WIB, Rabu (21/8).

Tim SAR gabungan yang terlibat pencarian diantaranya Pos SAR Langsa, Satgas SAR Aceh timur, BPBD Aceh timur, Polsek dan Koramil setempat.[]

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist