Hujan Sejak Jumat Sore, Indra Makmur Terendam Banjir

Kondisi banjir di Gampong Alue Ie Mirah, Kecamatan Indra Makmur, Aceh Timur.

Bagikan

Hujan Sejak Jumat Sore, Indra Makmur Terendam Banjir

Kondisi banjir di Gampong Alue Ie Mirah, Kecamatan Indra Makmur, Aceh Timur.

MASAKINI.CO – Hujan deras yang melanda Aceh Timur sejak Jumat sore telah menyebabkan rumah warga terendam banjir, sejak pukul 08.21WIB, Sabtu (1/10/2022).

Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) melaporkan informasi sementara, banjir melanda Gampong Alue Ie Mirah, Kecamatan Indra Makmur.

Kepala Pelaksana BPBA, Ilyas menyebutkan pihak BPBD Aceh Timur terus melakukan pemantauan dan pendataan di lokasi.

“Petugas BPBD Kabupaten Aceh Timur melakukan koordinasi dengan pihak gampong dan kecamatan serta melakukan pendataan dampak bajir,” kata Ilyas.

Sebelumnya, banjir juga melanda Gampong Baru, Kecamatan Singkil Utara, Aceh Singkil, Kamis (29/9/2022). Ketinggian air 3 hingga 25 cm.

“Di Singkil 15 unit rumah warga yang terendam banjir,” sebut Ilyas.

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist