MASAKINI.CO – Persas Sabang harus menerima pil pahit, kalah di laga pembuka Liga 4 regional Aceh. Sang tuan rumah dipecundangi Kuala Nanggroe FC (KNFC) dengan skor 1-2, Kamis (23/1/2025) sore.
Sejatinya pertandingan yang diwarnai hujan di Stadion Sabang Merauke itu, berlangsung alot. Jual beli serangan tak terelakan.
Bahkan Persas sempat memimpin lebih dulu, lewat gol yang dicetak Muhammad Rohid di menit 19′. Tapi keunggulan anak asuh T Ade Ferdian hanya bertahan semenit.
KNFC yang dilatih Septi Hariansyah dibantu Safrizani langsung merespon. Sebuah umpan dari tengah, disambut pemain sayap, Reza Fahmi.
Pemain yang dikenal dengan sapaan Dek Chek itu tak menyia-nyiakan kesempatan. Ia langsung menundukkan gawang Persas, yang dikawal Faizin. Skor menjadi imbang 1-1.
Keberhasilan langsung menyamakan kedudukan, meletupkan semangat anak-anak KNFC. Mereka justru mampu comeback di akhir babak pertama.
Tepat di menit 43′, giliran Mirza Arzabili yang mencatatkan namanya di papan skor. Kedudukan menjadi 1-2 untuk keunggulan KNFC. Tak ada lagi gol yang tercipta setelahnya, hingga laga usai.
“Tiga poin hari ini penting bagi kami. Start positif menjadi awal yang baik, untuk menatap laga selanjutnya,” kata Septi kepada masakini.co.
Hasil tersebut membawa KNFC menjadi pemuncak klasemen sementara Grup B. Di laga berikutnya, KNFC ditantang PSAB Aceh Besar, Senin (27/1/2025) mendatang.
“Kita tak ingin jemawa, karena segala kemungkinan bisa terjadi. Saya mengimbau, para pemain tetap menjaga kondisi dan terus fokus,” pesannya.