Puluhan Rumah di Tangse Terendam Banjir

Bagikan

Puluhan Rumah di Tangse Terendam Banjir

PIDIE | MASAKINI – Hujan lebat yang terus mengguyur sebagian wilayah Pidie sejak pukul 13.30 WIB, menyebabkan tiga desa di Kecamatan Tangse terendam banjir, sekitar pukul 20.20 WIB, Kamis (25/4).

“Jalan Nasional Tangse-Bereunuen kembali putus dan tidak bisa dilalui kendaraan. Tepatnya di Gampong Blang Bungong, Kecamatan Tangse,” kata Kepala Pelaksana BPBA, Ahmad Dadek, Jumat (26/4).

Banjir merendam Desa Blang Bungong, Ranto Panyang dan Pulo Seunong. Di Blang Bungong tanggul penahan irigasi jebol dan 10 rumah terendam.

BPBD Pidie melaporkan, di Desa Ranto Panyang enam rumah tertimbun lumpur. Sementara di Desa Pulo Seunong 20 rumah terendam banjir.

“Tujuh jiwa untuk sementara mengungsi ke tempat sanak saudara,” sebutnya. (hz)

TAG

Bagikan

Berita Terkait

Tinggalkan Komentar

Berita Terbaru

Berita terpopuler

Add New Playlist